Pasangan Riyanto - Umi Laila Daftar ke KPU Pringsewu Jelang Penutupan

Tanggal 29 Agu 2024 - Laporan Joko Sulistyo. - 174 Views
Pasangan Riyanto Pamungkas dan Umi Laila di di Kantor KPU Kabupaten Pringsewu. Foto. Sulistyo.

MOMENTUM, Pringsewu--Pasangan Riyanto Pamungkas dan Umi Laila mendaftarkan diri sebagai bakal calon kepala daerah di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pringsewu menjelang penutupan pendaftaran.

Pasangan yang diusung PKS (Riyanto) dan Gerindra (Umi Lailan), datang ke KPU pada Kamis, 29 Agustus 2024, pukul 16.00. Diantar para pengurus partai masing-masing dan diiringi kesenian reog ponorogo dan  rebana serta ribuan pendukungnya.

Zunianto selaku juru bicara pasangan Riyanto Pamungkas-Umi Laila  mengatakan, kehadiran partai pengusung, PKS dan Gerindra, ke KPU Pringsewu untuk mengantarkan pasangan yang diusung untuk mendaftar sebagai calon Bupati dan wakil Bupati Pringsewu di pilkada serentak 2024.

"Semoga apa yang kami antarkan dan juga sudah melalui proses  dan tidak ada halangan. Kami mohon bantuannya mohon dan  dukungannya sehingga pasangan yang kami usung ini sampai saatnya nanti resmi menjadi calon bupati dan calon wakil bupati kabupaten Pringsewu,”ucap Zunianto.

Pada kesempatan itu, Riyanto memperkenalkan sebagai putra daerah asli Pringsewu. Lahir di Pringombo Pringsewu Timur. "Saya sekolah di SD di Pringombo dan di SMP Negeri 1 Pringsewu, dan SMK Negeri Gadingrejo," terangnya.

Riyanto bercita-cita ingin mengabdi dan mencalonkan diri sebagai Bupati Pringsewu berpasangan dengan Umilaila. "Saya  mempunyai harapan dan cita-cita untuk mewujudkan kabupaten Pringsewu Makmur ,Mandiri, Aman kondusif, maju unggul dan religius,"imbuhnya.

Sementara Ketua KPU Kabupaten Pringsewu, Sofyan Akbar Budiman  menyampaikan terima kasih atas koordinasi yang sudah dilakukan dari pasangan Riyanto dan Umi Laila, sehingga proses pendaftaran ini bisa berlangsung dengan baik .

Menurutnya,  dalam proses pendaftaran ini tadi sudah diserahkan dokumen persyaratan maupun juga persyaratan calon, dan nanti penyelenggara KPU akan cek kelengkapan ada,"jelas Sofyan. (**)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Bawaslu Waykanan Apel Siaga ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupat ...


KPU Metro Mulai Distribusi Logistik Pilkada 2 ...

MOMENTUM, Metro--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Metro distribus ...


BAP DPD RI Kunker ke Kantor BPK RI Perwakilan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Badan Akuntabilitas Publik (BAP) DPD RI ...


Masa Tenang, KPU Waykanan Ingatkan Paslon dan ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Tahapan pilkada serentak tahun 2024 mem ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com