Jika Terpilih, Arinal - Sutono Bakal Mendesain Transportasi yang Terkoneksi

Tanggal 13 Okt 2024 - Laporan Agung DW - 496 Views

MOMENTUM, Bandarlampung--Pasangan Arinal Djunaidi - Sutono akan mendesain transportasi yang terkoneksi.

Menurut Sutono, sistem transportasi angkutan kota di Lampung perlu diperbaiki.

"Jika terpilih, kita akan mendesain bahwa transportasi yang terkoneksi supaya ini juga nyambung," kata Sutono saat Debat Publik di Hotel Novotel, Minggu (13-10-2024).

Meski demikian, dia menjelaskan, masalah tersebut tidak hanya selesai di pemerintah kabupaten/kota saja.

"Tetapi, kita harus meyakinkan pemerintah pusat dan provinsi segaris dengan kabupaten/kota," jelasnya.

Selain itu, dia juga mendorong agar investor ada yang masuk untuk memperbaiki sistem transportasi di Lampung.

Dia juga menyampaikan, akan melakukan pemetaan moda transportasi mana saja yang berada di bawah kewenangan provinsi, kabupaten/kota dan pusat.

"Saya akan membuat resume mana kewenangan-wenangan provinsi yang harus diperkuat oleh pusat. Mana kewenangan-kewenang kabupaten yang harus diperkuat provinsi," sebutnya. (**)

Editor: Agung Darma Wijaya


Comment

Berita Terkait


Joko Kuncoro Kembali Terpilih Jadi Ketua Part ...

MOMENTUM, Panaragan — Joko Kuncoro kembali terpilih secara akla ...


Komisi III DPRD Lampung Tengah Tinjau Jembata ...

MOMENTUM, Waypengubuan -- Komisi III DPRD Kabupaten Lampung Tenga ...


PDIP Pesawaran Komitmen Hijaukan Bumi ...

MOMENTUM, Gedongtataan--Komitmen untuk melestarikan lingkungan hi ...


Tokoh Adat Sungkai Utara Laporkan PT KAP ke D ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Tokoh adat dan tokoh masyarakat Sungkai Uta ...


E-Mail: https://t.me/hhackplus HackPlus-attack Smoking Ar