Pemimpin Berpengalaman, Lampung Butuh Arinal-Sutono yang Paham Tatakelola Pemerintahan 

Tanggal 19 Okt 2024 - Laporan Wawan/rls - 421 Views
Cagub Lampung Arinal Djunaidi

MOMENTUM, Bandar Lampung--Provinsi Lampung menjadi pintu masuk utama bagi Provinsi-Provinsi lain di pulau Sumatera memiliki potensi besar untuk berkembang, khususnya dalam sektor ekonomi. 

Menurut pengamat politik Universitas Lampung, Candrawansah, potensi ini harus dimaksimalkan oleh pemimpin yang berpengalaman dan memahami tata kelola pemerintahan. Ia menilai, pasangan Arinal Djunaidi-Sutono memiliki keunggulan tersebut. 

“Kita ketahui bahwa Provinsi Lampung adalah gerbang Sumatera, jadi potensi-potensi ekonomi tentu dipunya oleh Provinsi Lampung,” kata Candrawansah saat dihubungi, Sabtu (19-10-2024). 

“Calon gubernur harus bisa memaksimalkan hal ini, dan potensi ekonomi tersebut harus menjadi daya jual dalam berkampanye. Ini tentu membutuhkan langkah-langkah konkret untuk bisa direalisasikan jika terpilih memimpin Lampung,” sambungnya. 

Candrawansah menyoroti pengalaman Arinal Djunaidi sebagai incumbent dan kembali maju dalam pemilihan. Menurutnya, hal ini menjadi keunggulan tersendiri bagi Arinal untuk meraih dukungan masyarakat Lampung karena ia sudah memiliki bukti nyata dari hasil kerjanya selama lima tahun terakhir. 

“Arinal Djunaidi sebagai calon incumbent memiliki keuntungan dalam berkampanye dengan menyampaikan hasil kerja dan capaian-capaian yang telah dicapai Provinsi Lampung di bawah kepemimpinannya selama lima tahun terakhir,” ungkapnya. 

“Hasil kerja yang sudah terlihat inilah yang bisa menjadi modal penting untuk meyakinkan masyarakat Provinsi Lampung,” ucapnya. 

Candrawansa juga menilai bahwa pengalaman yang dimiliki Arinal dapat menjadi penentu dalam persaingan ketat pilgub. Menurutnya, capaian seorang incumbent bisa dijadikan alat kampanye efektif, terutama jika dibungkus dalam pesan yang jelas dan menarik bagi masyarakat. 

“Capaian incumbent inilah yang bisa menjadi modal besar untuk meningkatkan elektabilitas jika dikemas dalam pesan yang baik. Masyarakat Lampung tentu ingin melihat hasil kerja yang nyata dan bagaimana calon petahana bisa memberikan manfaat bagi mereka,” jelas Candrawansah. 

Dalam konteks pembangunan infrastruktur, Candrawansah menggarisbawahi bahwa pembangunan infrastruktur yang fokus pada peningkatan ekonomi harus menjadi program prioritas Arinal-Sutono jika terpilih. Menurutnya, pembangunan infrastruktur ini akan memberikan dampak langsung pada pertumbuhan ekonomi di Provinsi Lampung. 

“Pertumbuhan ekonomi Provinsi Lampung tentunya menjadi pekerjaan rumah yang besar bagi calon gubernur. Pembangunan infrastruktur yang terarah dan fokus pada peningkatan ekonomi harus menjadi program prioritas untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” bebernya. 

Candrawansah juga menyebut bahwa isu pembangunan infrastruktur dan peningkatan ekonomi rakyat akan menjadi salah satu poin kampanye yang penting. Menurutnya, strategi kampanye dengan fokus pada isu-isu ini akan menarik perhatian publik, terutama jika disertai dengan perencanaan yang matang. 

“Secara politik, isu peningkatan ekonomi rakyat dan pembangunan infrastruktur ini sangat seksi untuk dijadikan bahan kampanye. Ditambah lagi jika rencana tersebut disertai dengan perencanaan yang matang dan jelas, ini akan menarik perhatian masyarakat,” ujarnya. 

Selain itu, Candrawansah juga membandingkan pasangan Arinal-Sutono dengan pasangan calon lainnya, Mirza-Jihan. Ia menyebut bahwa persaingan antara dua pasangan ini akan sangat dinamis karena kedua pasangan memiliki keunggulan masing-masing. 

Meski begitu, Candrawansah menilai bahwa pengalaman Arinal-Sutono sebagai birokrat dan politikus yang sudah terbiasa dengan tata kelola pemerintahan akan menjadi keuntungan besar. 

“Namun, keunggulan Arinal-Sutono terletak pada pengalaman mereka sebagai incumbent dan birokrat yang sudah sangat memahami tata kelola pemerintahan. Ini adalah modal besar yang mereka miliki untuk memenangkan Pilgub Lampung,” tegasnya. 

Dengan modal pengalaman dan capaian yang sudah terbukti, Arinal-Sutono diyakini Candrawansah mampu membawa Provinsi Lampung ke arah yang lebih baik jika kembali terpilih.(**)

Editor: Agus Setyawan


Comment

Berita Terkait


Survei Terbaru, Winarti-Reynata Diprediksi Me ...

MOMENTUM, Tulangbawang--Pasangan Winarti dan Reynata Irawan dipre ...


Ratusan Pendukung Wahdi - Qomaru Geruduk KPU ...

MOMENTUM, Metro--Kantor KPU Kota Metro kembali di gruduk ratusan ...


Kunjungi Kampung Ibundanya, Cabup Tulangbawan ...

MOMENTUM, Gedungmeneg–Calon Wakil Bupati Tulangbawang Reynata I ...


Hari Ini Jabatan Anggota KPU 15 Kabupaten/Kot ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pelaksanaan pencoblosan pemilihan kepala ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com