MOMENTUM, Bandarlampung--Dua mantan Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Lampung menjadi wakil menteri dalam Kabinet Merah Putih (KMP).
Keduanya: Komjen Pol (Purn) Purwadi Arianto sebagai Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi serta Komjen Pol (Purn) Suntana sebagai Wamen Perhubungan.
Suntara pernah menjabat sebagai Kapolda Lampung periode Januari 2018 hingga Agustus 2018. Kemudian, Purwadi yang menggantikan Suntana sebagai Kapolda Lampung periode Agustus 2018 sampai Februari 2021.
Purwadi dan Suntana pun dilantik sebagai wamen oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Senin (21-10-2024).
Selain keduanya, Prabowo juga melantik 53 wamen. Sehingga, total ada 55 wamen dari 48 kementerian.
Profil Suntana
Suntana lahir di Jakarta, 2 Juni 1966. Dia merupukan lulusan Akpol 1989. Suntana memulai karier sebagai Pramapta Polres Manokwari pada 1990.
Dia juga sempat menjabat sebagai Kapolsek Kota Manokwari, Kapolsek Wamena dan Kasat Lantas Polres Jayawijaya.
Tahun 2001, dia ditunjuk menjadi Kapolsek Cilandak. Setelah itu, ia ditunjuk sebagai Kasat Intel Polres Metro Jakarta Barat.
Suntana juga pernah menjadi Kabag Ops Polres Metro Bekasi, Kabid Propam Polda Banten, Kapolres Kota Tasikmalaya, dan Kapolres Bogor.
Tahun 2009, dia kembali ke bidang intelijen sebagai Wadirintelkam Polda Metro Jaya.
Tahun 2010 dia dipercaya sebagai, Dirpamobvit Polda Metro Jaya. Lalu, tahun 2012 menjadi Kapolres Metro Jakarta Barat.
Selanjutnya, dia menjadi Anjak Madya Bidang Ekonomi Baintelkam Polri pada 2013. Tahun 2014, dia ditunjuk sebagai Kabagbinfung Rorenmin Baintelkam Polri.
Tahun 2015, dia kembali ke Polda Metro Jaya sebagai Dirintelkam. Dia kemudian menjabat sebagai Kabidyanmas Baintelkam Polri, Dirkamneg Baintelkam Polri hingga Wakapolda Metro Jaya.
Dia mendapat penugasan di luar struktur pada 2017 sebagai Deputi VI Bidang Intelijen Siber BIN. Setahun bertugas, ia mendapatkan promosi menjadi Inspektur Jenderal sebagai Kapolda Lampung.
Suntana kembali ke bidang intelijen dengan jabatan Wakil Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri.
Setelah tiga tahun bertugas, Suntana dipercaya sebagai Kapolda Jawa Barat. Jabatan tersebut diembannya sejak 2021 hingga 2023 sebelum akhirnya ditunjuk sebagai Wakil Kepala BSSN.
Pada akhirnya, ia ditunjuk menjadi Kabaintelkam Polri oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada Juni 2023. Namun Suntana sudah meninggalkan posisi tersebut karena telah memasuki masa pensiun pada awal Juni 2024.
Profil Purwadi Arianto
Purwadi merupakan seorang Purnawirawan Polri yang lahir di Jakarta pada tanggal 2 Oktober 1966. Dia merupakan lulusan Akpol 1988.
Dikutip melalui berbagai sumber, Purwadi pernah menjabat sebagai Wakil Direktur Reserse Kriminal Umum (Wadir Reskrimum) di Polda Metro Jaya tahun 2007. Setahun berselang, Purwadi ditunjuk sebagai penyidik Bareskrim Polri.
Dia pun dipercaya sebagai Dirkrimum Polda Maluku Utara, Polda Kalimantan Barat dan Polda Jawa Tengah sejak tahun 2010 sampai 2013.
Kariernya pun naik pada tahun 2015, dia dipercaya sebagai Wakil Direktur Tindak Pidana Umum di Bareskrim Polri.
Tahun 2016 dia menjadi Dirtipidter Bareskrim Polri. Lalu, menjadi Kapolda Lampung pada Agustus 2018 hingga Februari 2021.
Pada 2022, Purwadi menerima penghargaan dari Kementerian Luar Negeri Jepang atas kontribusinya dalam mengembangkan program pemolisian masyarakat (Polmas), hasil kerja sama Polri dengan Polisi Jepang melalui Japan International Cooperation Agency (JICA).
Jabatan terakhirnya sebelum menjadi Kalemdiklat adalah Sekretaris Utama Lembaga Ketahanan Nasional. (**)
Editor: Agung Darma Wijaya
E-Mail: harianmomentum@gmail.com