Ardjuno Gelar Konser di PKOR Wayhalim dan Lapangan Rejomulyo Metro

Tanggal 22 Nov 2024 - Laporan Harian Momentum - Rilis - 56 Views
pasangan calon Gubernur Lampung nomor urut 1, Arinal Djunaidi-Sutono (Ardjuno), Jumat 22 November 2024, menggelar konser di dua kota: Bandarlampung dan Metro. Foto. Ist.

MOMENTUM, Bandarlampung -- Di sisa masa kampanye yang tinggal dua hari, pasangan calon Gubernur Lampung nomor urut 1, Arinal Djunaidi-Sutono (Ardjuno), Jumat 22 November 2024, menggelar konser di dua kota: Bandarlampung dan Metro.

Selama masa kampanye, paslon Gubernur Ardjuno berkeliling ke daerah-daerah di Lampung. Memanfaatkan sisa masa kampanye, Arinal ingin melakukan silaturrahmi dengan warga Bandarlampung, tepatnya di PKOR Wayhalim.

Sementara calon wakil Gubernur Sutono, akan menghadiri konser di lapangan Rejomulyo Metro.

Konser Panah Ardjuno bukan hanya sekadar konser untuk hiburan rakyat. Tapi, akan dijadikan sarana silaturrahmi Paslon Gubernur Lampung Ardjuno dengan masyarakat.

Ketua Panah Ardjuno Gindha Ansori Wayka menjelaskan, konser di Bandarlampung akan dimeriahkan oleh penyayi kondang asal Lampung Andika Mahesa, lalu ada Yusuf Cak Culay dan artis Intan Musik. Sebelum dimulai konser, ada penampilan band-band lokal.

Sedangkan konser di Kota Metro ada artis Fara Dhilla atau yang sering disapa Mbas dan beberapa artis lokal. (*)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Pimpinan Pesantren Darussaadah Nilai Cagub Mi ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Pimpinan Pondok Pesantren Darussaadah Ke ...


Pemkab Pesawaran Bantah Armada Plat Merah unt ...

MOMENTUM, Gedongtataan-- Pemkab Pesawaran membantah beredarnya pe ...


Ardjuno Gelar Konser di PKOR Wayhalim dan Lap ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Di sisa masa kampanye yang tinggal dua ...


Cagub Mirzani Djausal akan Buka Perhatian Pus ...

MOMENTUM, Krui -- Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) menjadi daera ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com