MOMENTUM, Balikbukit -- Anggota DPRD Lampung Barat (Lambar) dari Partai Nasdem, Bambang Kusmanto merespon kondisi minimnya sarana dan prasana penerangan PLN di Lingkungan Sukamaju I, Kelurahan Waymengaku, Kecamatan Balikbukit.
Tidak adanya tiang listrik dan kabel induk, membuat masyarakat setempat melakukan pemasangan kwh baru harus menyambut kabel listrik dari rumah ke rumah warga. Kondisi ini, membuat tegangan listrik menurun dan intalasi kabel semrawrut.
Lingkungan yang tidak jauh dari pusat Pemerintahan Lampung Barat. Terdapat sekitar 52 kepala keluarga (KK). Permohonan penambahan tiang listrik beberapa kali diajukan, namun hingga saat ini belum ada realisasi dari PLN.
Baca Juga: Berada di Pusat Pemerintahan, Sukamaju I Tak Ada Jaringan Listrik PLN
Anggota DPRD Lambar Bambang Kusmanto mengaku prihatin akan kondisi tersebut. Berada di tengah kota, tapi kekurangan sarana dan prasarana penerangan. Yang seharusnya menjadi kewajiban PLN.
"Sangat disayangkan kondisi ini masih ada dipusat kota," katanya.
Bambang dalam waktu dekat akan mencari tahu penyebab belum maksimalnya pelayanan penerangan yang merata dari PLN di lingkungan itu, khususnya pemasangan tiang listrik dan kabel induknya. Serta secepatnya meminta kepada pihak PLN untuk segera menyelesaikan permasalahan itu.
"Secepatnya masalah ini akan kami koordinasikan dengan pihak PLN, karena ini memang ranahnya PLN. Lokasi ini memang berada di pusat adminitrasi pemerintahan agar secepatnya dilakukan penanganan," ucapnya.
Bambang mengatakan listrik telah menjadi kebutuhan dasar masyarakat untuk penunjang segala aktifitas. Sangat disayangkan bila masih ada wilayah yang pasokan listrik belum maksimal. Sehingga pihaknya berjanji, akan memberikan bantuan tiang listrik untuk wilayah itu.
"Secara pribadi untuk menangani permasalahan dilingkungan tersebut nanti ada tiang listrik dari saya. Harap sabar masih dipersiapkan dan tunggu," janji Bambang Kusmanto kepada Warga Lingkungan Sukamaju I. (***)
Editor: Muhammad Furqon
E-Mail: harianmomentum@gmail.com