UBL Gelar Diskusi Publik Wujudkan Kota dan Pemukiman Berkelanjutan

Tanggal 20 Jan 2025 - Laporan Harian Momentum - Rilis - 362 Views

MOMENTUM, Bandarlampung – Universitas Bandar Lampung (UBL) akan menggelar kegiatan Kick Off Program Suistainable Develpoment Goals (SDGs) SSTC Phase II sekaligus Diskusi Publik. Kegiatan yang berlangsung pada 23 Januari mendatang di Auditorium Pascsarjana UBL, mengangkat tema: Mewujudkan Kota dan Pemukiman Berkelanjutan Melalui Pendekatan Partisipatif: Implementasi Program SDGs SSTC Phase II.

Fritz Akhmad Nuzir, Kepala SDGs Center UBL lebih menjelaskan kegiatan ini. “Acara ini merupakan bentuk komitmen UBL dalam mendukung program SDGs, khususnya tujuan ke-11 yaitu menjadikan kota dan pemukiman, inklusif, aman, tangguh dan berkelanjutan. Kami ingin menginisiasi program berkelanjutan di Lampung dengan bekerjasama dengan berbagai pihak dan memfasilitasi pengembangan solusi terhadap banjir perkotaan yang terjadi baru-baru ini berbasiskan partisipasi masyarakat dengan berbagai kajian ilmiah,” terangnya, Senin 20 Januari 2025.

“Kami juga berharap kegiatan ini dapat menjadi media bagi masyarakat, pemerintah dan akademisi mulai dari berbagi pengalaman dan pengetahuan di level nasional dan internasional, membangun jaringan dengan para ahli dan praktisi, hingga kolaborasi untuk saling bekerjasama membangun Lampung yang lebih baik,” ungkap alumnus dari universitas di Jerman dan Jepang ini.

Kegiatan diskusi publik yang akan dimoderatori oleh akademisi UBL, Dadang Hartabela ini menghadirkan GIZ Advisor on Inclusive Partnership, Marvel J.P. Ledo, Kepala SDGs UBL Fritz Akhmad Nuzir, Kepala Bappeda Lampung Elvira Umihanni dan Ketua Forum PKP Lampung, Djoko Handoko Halim Santoso sebagai pembicara. (**)

Editor: Muhammad Furqon


Comment

Berita Terkait


Mensos dan Wagub Lampung Tinjau Lokasi Sement ...

MOMENTUM, Natar--Menteri Sosial Republik Indonesia, Saifullah Yus ...


Beasiswa untuk Palestina, Komitmen UBL terhad ...

MOMENTUM, Bandarlampung - Universitas Bandar Lampung (UBL) kembal ...


Ardito Motivasi Siswa-Siswi SMP Negeri 3 Terb ...

MOMENTUM, Gunungsugih - Hadir pada pelepasan siswa-siswi SMP Nege ...


Wakil Ketua DPRD Apresiasi Upaya Tingkatkan K ...

MOMENTUM, Bandarlampung  -- Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampun ...