MOMENTUM, Bandarlampung--Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya membuktikan komitmennya mencetak lulusan yang tak hanya unggul secara akademis, tetapi juga siap bersaing di dunia profesional. Hal ini dengan memberikan kesempatan magang kepada para mahasiswa Kampus Terbaik IIB Darmajaya.
Kesempatan tersebut diraih tiga mahasiswa semester 6 dari Program Studi Manajemen tengah menjalani magang mandiri di Bank Rakyat Indonesia (BRI), mulai 20 Maret - 17 Juni 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang fokus membekali mahasiswa dengan keterampilan praktis dan pengalaman nyata di dunia kerja.
Ketiga mahasiswa tersebut adalah Leni Utari, Nadila Yuliya, dan Angelina Marchandra. Mereka ditempatkan di berbagai unit kerja strategis Bank BRI dan terlibat langsung dalam aktivitas operasional perbankan.
Angelina Marchandra magang di bagian Regional Decision Support (RDS). Ia bertugas merekap dan menarik data Kredit Angsuran Perorangan (KAP) serta simpanan harian bank. “Pengalaman ini membuka wawasan saya tentang pentingnya data dalam mendukung pengambilan keputusan manajemen,” ujarnya.
Sementara itu, Nadila Yuliya ditempatkan di bagian Credit Risk Operational (CRO). Ia menangani surat-menyurat terkait permohonan restrukturisasi kredit. “Saya belajar bahwa akurasi dan komunikasi tertulis yang jelas sangat penting dalam proses perbankan,” katanya.
Berbeda dengan keduanya, Leni Utari magang di bagian Human Capital (HC). Ia terlibat dalam proses rekrutmen dan pengelolaan administrasi SDM. “Saya jadi lebih memahami bagaimana proses seleksi karyawan dilakukan dari awal hingga akhir,” ungkapnya.
Ketua Program Studi Manajemen IIB Darmajaya, Dr. Novita Sari, S.Sos., M.M., mengapresiasi semangat para mahasiswa dalam mengikuti program ini. “Kami ingin mahasiswa tidak hanya memahami teori di kelas, tetapi juga memiliki pengalaman langsung di industri,” jelasnya.
Ia menambahkan, melalui skema MBKM, mahasiswa dapat memperluas jaringan profesional dan mengasah soft skill seperti komunikasi, kerja sama tim, dan problem solving. “Melalui magang ini, mereka membangun pengalaman dan koneksi yang akan sangat berguna saat memasuki dunia kerja,” tambahnya.
Selain di Bank BRI, puluhan mahasiswa Prodi Manajemen IIB Darmajaya juga tersebar di berbagai instansi dan perusahaan berskala lokal, nasional, hingga internasional. Di antaranya PT Tunas Dwipa Matra (TDM), PT Bukit Asam, BJB, Bank BTN, Bapenda Provinsi Lampung, Bawaslu Provinsi Lampung dan masih banyak lainnya. (**)
Editor: Agus Setyawan
E-Mail: harianmomentum@gmail.com