DPRD Desak SMKN 2 Metro Kembalikan Ijazah Siswa

Tanggal 17 Jan 2018 - Laporan - 1270 Views
Anggota Komisi II DPRD Kota Metro Alizar.

Harianmomentum.com--Kasus penahanan ijazah siswa di SMKN 2 Metro mengundang reaksi DPRD kota setempat. DPRD menilai, hal tersebut seharusnya tidak perlu terjadi.  

Anggota Komisi II DPRD Kota Metro  Alizar mengatakan, seharusnya pihak sekolah bisa mencegah terjadinya kasus tersebut dengan melakukan subsidi silang dari iuran komite untuk membayar biaya pendidikan siswa tidak mampu.      
Baca juga:SMK Negri 2 Metro Tahan ijazah siswa


"Seharusnya pihak sekolah memberikan perioritas pada siswa tidak mampu. Apalagi komite itukan ada dana subsidi silangnya. Kurang arif dan bijaksana kepala sekolah dan dewan guru di SMKN 2 Metro itu," kata  Alizar pada harianmomentum.com, Rabu (17/1).

Dia meminta pihak sekolah memberikan ijazah siswa tersebut (Ridho). Terlebih siswa itu berasal dari keluaraga yang secara ekonomi tidak mampu.

"Saya minta pihak sekolah untuk memberikan ijazah itu. Apalagi anak itu merupakan warga kurang mampu. Jadi pihak sekolah harus bijaksana. Ini bukan hanya untuk SMKN 2 saja, tetapi semua sekolah di Kota Metro," tegasnya.

Hal yang sama juga dikatakan Ketua Dewan Pendidikan Kota Metro Yahya Wilis. Dia meminta, SMKN 2 Metro segera  menyerarahkan ijazah siswa yang selama ini ditahan, karena memiliki tunggakan biaya pendidikan.

"Ijazah yang tidak bisa diambil karena belum lunas pembayarannya, harusnya tidak ditahan. Ajak bicara orangtuanya untuk mencari solusi dan kalau memang tidak mampu membayar, dibebaskan saja. Pihak sekolah tidak boleh menghambat, ingat kota kita ini visinya kota pendidikan,"  terangnya.

Dia berjanji, dalam waktu dekat akan memanggil komite dan kepala sekolah setempat.

"Nah inilah sebetulnya yang harus kita clear kan, dan dewan pendidikan Kota Metro dalam waktu dekat akan memanggil komite dan pihak sekolah," tegasnya.(pie)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Hima Akuntasi IIB Gelar Seminar Literasi Baha ...

MOMENTUM, Bandarlampung – Himpunan Mahasiswa (Hima) Akuntansi I ...


LPM Pringsewu Bekerja Sama dengan LKP DMC Gel ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kabu ...


35 Anggota Paskibraka Provinsi Lampung Terpil ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Seleksi Paskibraka Provinsi Lampung berl ...


4 Calon Paskibraka Lampung Selatan Lulus Ting ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Seleksi Paskibraka Tingkat Provinsi Lamp ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com