Gus Sholah akan Resmikan SMK Wahid Hasyim Pulungkencana

Tanggal 20 Feb 2018 - Laporan - 1124 Views
Sodri Helmi. Foto. Ferki.

Harianmomentum.com - Pengaduh Pondok Pesantren Tebu Ireng, Jombang, Jawa Timur, KH Sholahudin Wahid atau Gus Sholah direncanakan meresmikan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) A Wahid Hasyim Tebu Ireng 12 di Tiyuh Pulungkencana, Tulangbawang Tengah pada Minggu 25 Februari 2018. 


Selain meresmikan SMK yang berlokasi di Pondok Pesantren Darussholihin Pulungkencana, Gus Sholah akan memberikan tausiah pada pengajian akbar. 


Menurut Sodri Helmi mendampingi pimpinan Pesantren Darussholihin, KH. Wahyudin Thohir, sekolah yang akan diresmikan itu mulai menerima siswa baru pada 2017/2018.


"Siswa dan Siswi di sini wajib boarding atau nyantri, karena selain pendidikan formal, diberikan pelajaran agama seperti pondok pondok pesantren pada umumnya," katanya. 


SMK A Wahid Hasyim Tebu Ireng 12, merupakan jawaban dan tanggung jawab Tebu Ireng memajukan pendidikan formal berbasiskan pesantren. 


Disebutkan, pengajar di lembaga pendidikan ini rata-rata master atau berpendidikan S2, dilengkapi ruang praktik. SMK ini memiliki program studi kejuruan perdagangan dan management bisnis.


"Lulusan SMK Tebu Ireng 12 diharapkan dapat menjadi pengusaha-pengusaha muda yang mampu menciptakan lapangan kerja sekaligus memiliki bekal agama yang cukup," ujar Sodri Helmi yang juga pengaduh Pengasuh Pondok Pesantren Darussholihin. (frk).

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Mahasiswa FEBI UIN RIL Jadi Presenter di Konf ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Lima belas mahasiswa Fakultas Ekonomi d ...


Sekolah Diminta Larang Siswinya Bersolek ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kabupate ...


Gelar Workshop Fundamental R, UIN RIL Perkuat ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Program Studi (Prodi) Pendidikan Matema ...


Gelar Bimtek MC, UIN RIL Cetak Pemandu Acara ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com