Bupati Lamsel Minta Pejabat Tidak Mudah Mengeluh

Tanggal 13 Apr 2017 - Laporan - 1032 Views
Rapat kerja jajaran Pemkab Lampung Selatan.Foto: Boby

Harianmomentum--Bupati Kabupaten Lampung Selatan Zainudin Hasan meminta pejabat publik di lingkup pemerintahan setempat tidak mudah mengeluh.

 

"Pejabat publik merupakan pelayan masyarakat, jadi jangan mudah mengeluh dan selalu dapat berbagi dalam zakat kepada yang membutuhkan," kata Zainudin di Aula Krakatau, Kantor Bupati Lampung Selatan, Kamis (13/4).

 

Jadi, kata dia, pejabat itu jangan terlalu pelit dan bahil. "Cobalah untuk berbagi melalui zakat mal/profesi, infaq dan bersedekah," kata Zainudin.

 

Ia mengatakan, dengan berbagi melalui zakat mal/profesi, diyakini bisa mencegah berbagai gangguan dari orang yang mau berbuat jahat dan menjauhkan dari segala penyakit.

 

"Jika kita sering berbagi. Tadinya orang itu mau berbuat jahat, iri hati dan dengki dengan kita, menjadi terhindar karena mendapat pertolongan dari doa zakat mal/profesi yang dikeluarkan itu,” ujarnya.

 

Apalagi sebentar lagi memasuki bulan Suci Ramadhan, tentunya harus perbanyak amalan ibadah, karena ibadah tidak hanya shalat dan puasa saja, tetapi dengan menumbuhkan rasa peduli terhadap sesama seperti bersedekah.

 

“Jangan sebentar-sebentar mengeluh. Nanti malah menjadi susah beneran, apa kalian mau," pungkasnya.(bob/asn)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pesan Harkitnas, Lanjutkan Semangat kebangkit ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Pemerintah Provinsi Lampung menggelar ...


Pj Bupati Tanggamus: Fase Kebangkitan Kedua, ...

MOMENTUM, Tanggamus -- Pemerintah Kabupaten Tanggamus menggelar u ...


Rejosari Alokasikan DD Rp122 Juta untuk Rehab ...

MOMENTUM, Pringewu--Pekon Rejosari Kecamatan Pringsewu, Kabupaten ...


Febrizal Levi Ditunjuk Jadi Pj Bupati Mesuji, ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Penjabat (Pj) Bupati Mesuji dan Tulangba ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com