Warga Pekon Mataram Swadaya Bangun Rumah Jaga Bhabinkamtibmas

Tanggal 10 Mar 2018 - Laporan - 919 Views
Kapolres Tanggamus meresmikan Ruma Jaga Bhabinkamtibmas di Pekon Mataram, Kecamatan Gadingrejo, Kabupaten Pringsewu

Harianmomentum.com--Kapolres Tanggamus AKBP Alfis Suhaili, meresmikan Rumah Jaga Bhayangkara Pembinaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) di Pekon (desa) Mataram, Kecamatan Gadingrejo,Kabupaten Peingsewu, Sabtu (10/3).

 

Rumah Jaga Bhabinkamtibmas berukuran 9x6 meter itu dibangun di atas lahan hibah H.Sarno seluas 16x20 meter. Pembanguan rumah dinas itu dilakukan secara swadaya oleh masyarakat.

 

Kapolres Tanggamus AKBP Alfis Suhaili menyampaikan terima kasih dan apresiasi terhadap warga yang telah berswadaya dan gotong royong membangun Rumah  Jaga Bhabinkamtimbas.

 

“Ini bentuk kepercayaan dan kepedulian masyarakat mendukung tugas-tugas kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh aparatur dan masyarakat Pekon Mataram,” kata kapolres.

    

Dia mengingatkan kepada para petugas Bhabinkamtimbas, khususnya di wilayah setempat untuk menjawab kepercayaan dan dukungan masyarakat, dengan komitmen mengoptimalkan kinerja menciptakan keamanan dan ketertiban.

 

"Bhabinkamtibmas harus mampu menjadi ujung tombak pegamanan sekaligus, penyerap informasi masalah yang ada di masyarakat setempat. Selain itu, agar mengoptimalkan fungsi Rumah Bhabinkamtimas ini untuk meciptakan dan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” imbaunya

 

Hal senada disampaikan Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkab Pringsewu Ibnu Harjianto mewakili Bupati Sujadi. Dia menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat dan aparatur Pekon Mataram, terutama untuk pemberi hibah lahan.

 

"Terima kasih atas partisipasi kepada semua pihak, sehingga pembangunan Rumah Bhabinkamtibmas dapat terwujud dan mudah-mudahan dapat dicontoh oleh pekon yang lain," kata Ibnu.

 

Di tempat sama Kepala Pekon Mataram Wagino menuturkan, Rumah Jaga Bhabinkamtibmas itu dibangun atas inisiatif warga untuk mendukung tugas-tugas kepolisian di wilayah setempat. 

 

"Ide ini muncul karena di wilayah kami masih sering terjadi tindak kriminal, seperti penjambretan dan perampasan motor di jalan. Karena itu, warga sepakat swadaya dan bergotong royong membangun rumah Bhabinkamtibmas ini di pinggir jalan yang rawan tindak kriminal," tutur Wagino.

 

Dia berharap, dengan adanya Rumah Jaga Bhabinkamtibmas dapat mengoptimalkan tugas kepolisian menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah setempat. 

 

“Kami berharap, Rumah Bhabinkamtimas ini di tempati minimal dua orang petugas. Semoga kedepan, wilayah pekon kami lebih aman dan tenteram," ungkpanya. (lis)

 


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Polres Tangkap Preman Penanganiaya Sopir Asal ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Dua preman inisial BTS (29) dan IAF (28) y ...


Pencuri 32 Gram Kalung Emas Diringkus Tekab S ...

MOMENTUM, Seputihsurabaya--Seorang petani dan ibu rumah tangga (I ...


KDRT, Oknum Polisi di Tanggamus Dilaporkan ke ...

MOMENTUM, Kotaagung--SA (27) istri sah dari seorang oknum anggota ...


Dugaan Korupsi di Tirtakencana, Polisi akan L ...

MOMENTUM, Panaragan -- Kasus dugaan korupsi di Tiyuh/Desa Tirtake ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com