Arinal Ikut Salatkan Jenazah Korban Hanyut di Lampung Utara

Tanggal 04 Apr 2018 - Laporan - 758 Views
Ustaz Solmed bersama Cagub nomor uru tiga Arinal Djunaidi saat menyalatkan jenazah korban hanyut di Lampung Utara./ist

Harianmomentum.com--Di tengah kesibukan menjalani kegiatan kampanye di Kabupaten Lampung Utara, Arinal Djunaidi menyempatkan mampir ke salah satu rumah warga untuk menyalatkan jenazah kakak beradik yang hanyut terseret arus kali di SukadanaIlir, Bungamayang, Rabu (4/4).

 

Calon Gubernur Lampung nomor tiga ini pun menghentikan kendaraanya untuk menyampaikan duka atas meninggalnya Ramadani dan Rendi. 

 

Sebelumnya, Arinal usai menjalani kampanye terbuka terbatas di SukadanaIlir, Bungamayang, Lampung Utara dan melintasi kediaman rumah duka yang berjarak sekitar 5 km. 

 

Arinal, biasa dia disapa ini, langsung memasuki rumah duka dan mengambil air wudhu untuk menyalatkan kedua buah hati Giran dan Yanti. 

 

Ustaz Soleh Mahmoed atau Solmed langsung bertindak sebagai imam dan Arinal berada pada barisan makmum.

 

Rombongan Arinal pun tak lama berada dikediaman rumah duka sekitar 15 menit. Mantan Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Lampung ini pun melanjutkan perjalanannya untuk menuju lokasi kampanye di Lampung Utara.

 

Arinal menyampaikan belasungkawa atas kejadian meninggalnya kedua kakak beradik tersebut.

 

 “Semoga keluarga yang ditinggalkan dapat diberikan kesabaran dan ketabahan. Insyaallah khusnul khotimah. Aamiiin,” ucap dia seraya meninggalkan rumah duka. (rls/red)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Marindo Serahkan Bantuan Warga Tertimpa Musib ...

MOMENTUM,Pringsewu--Pemerintah Kabupaten Pringsewu memberikan ban ...


Peduli Sesama, Pemuda Pancasila Lampura Berba ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Pemuda Pemuda Pancasila Kabupaten Lampung U ...


Kolaborasi dengan RKR, PWI Waykanan Berbagi R ...

MOMENTUM, Baradatu--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten ...


LPM Pringsewu Berbagai Sembako kepada Keluarg ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Elemen masyarakat yang tergabung di Lembag ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com