Heboh Kebakaran SPBU Langkapura, Ternyata Ini Penyebabnya

Tanggal 06 Jun 2018 - Laporan - 1318 Views
SPBU 31 Langkapura tetap normal atau beroperasi seperti biasanya./Agung CW

Harianmomentum.com--Kabar yang menyebut bahwa Stasiun Pengisian Bahan Bakar (SPBU) 31 Langkapura, di Kelurahan Langkapura Baru, Kecamatan Langkapura (arah Kemiling) Bandarlampung terbakar tidaklah benar.

 

Hasil penelusuran Harianmomentum.com di lokasi kejadian, Rabu (6/6) malam, kebakaran memang terjadi di sekitar wilayah SPBU, namun yang terbakar adalah sepeda motor usai mengisi bahan bakar di tempat tersebut.

 

Roni (42), saksi mata kejadian mengungkapkan bahwa kebakaran tersebut terjadi sesaat setelah seseorang pemuda (ABG) yang mengendarai motor Thunder biru mengisi bahan bakar minyak (BBM).

 

“Tiba-tiba, ada salah satu orang (tepat dibelakangnya) yang melihat ada percikan api di bawah motor tersebut,” kata Roni.

 

Sontak kaget, sambung Roni, orang tersebut berteriak “mas itu ada percikan api di bawah motor”.

“Lalu dia (pengendara motor nahas) cepat-cepat mendorong motornya tersebut ke arah luar SPBU,” ujarnya.

 

Nahasnya, bahan bakar motor tersebut berceceran. Tak ingin mengambil resiko, sang pengendara memilih untuk menghempaskan motornya hingga terjatuh di depan pintu masuk SPBU. “Saat itulah kebakaran terjadi,” ujar Roni.

 

Saat ditanya apakah ada suara ledakan yang terdengar saat kejadian, Roni mengatakan tidak mendengarnya. “Tidak ada suara ledakan. Tahu-tahu ke bakar saja,” jelasnya.

 

Sementara, pengawas SPBU setempat, Pendi (25) mengatakan bahwa saat terlihat api, dirinya segera mengambil tabung pemadam kebakaran. “Kami semprot apinya, alhamdulillah langsung padam,” terangnya.

 

Namun anehnya, sambung dia, setelah api berhasil padam, tiba-tiba motor (yang terbakar) serta pengendaranya pergi begitu saja.

 

“Setelah apinya padam orang itu langsung pergi mendorong motornya, jadi tidak sempat kita tanya-tanya identitasnya,” ungkapnya.

 

Atas peristiwa itu, SPBU setempat masih dalam keadaan aman dan lancar. Terlihat, puluhan mobil dan motor masih tetap dapat mengisi bahan bakar seperti biasanya.(acw)

 


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Polres Tangkap Preman Penanganiaya Sopir Asal ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Dua preman inisial BTS (29) dan IAF (28) y ...


Pencuri 32 Gram Kalung Emas Diringkus Tekab S ...

MOMENTUM, Seputihsurabaya--Seorang petani dan ibu rumah tangga (I ...


KDRT, Oknum Polisi di Tanggamus Dilaporkan ke ...

MOMENTUM, Kotaagung--SA (27) istri sah dari seorang oknum anggota ...


Dugaan Korupsi di Tirtakencana, Polisi akan L ...

MOMENTUM, Panaragan -- Kasus dugaan korupsi di Tiyuh/Desa Tirtake ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com