Pemkab Tubaba Tidak Punya Tunggakan BPJS

Tanggal 05 Jan 2019 - Laporan - 742 Views
ilustrasi/ist

Harianmomentum.com-- Pemerintah Daerah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) tidak memiliki tunggakan iuran kepesertaan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), kepada Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan setempat.

Kepala BPJS Kesehatan Tubaba Fitri Anda Aria Sasmita mengatakan pemkab setempat telah melunasi seluruh kewajiban pembayaran iuran BPJS tahun 2018.

"Untuk iuran kepesrtaan BPJS yang menjadi tanggungan Pemkab Tubaba selama tahun 2018, semuanya sudah dilunasi. Pelunasanya pada tanggal 31 Desember kemari," kata Fitri pada harianmomentum.com, Sabtu (5-1-2019).

Sedangkan untuk kepesertaan  BPJS mandiri, lanjut dia, terdapat tunggakan iuran sebesar 7,8 miliar lebih.

"Kalau untuk kepesrtaan mandiri, memang masih ada tunggakan. Data terakhir yang kami peroleh dari pusat, total tunggakan iuran perseta BPJS mandiri mencapai Rp7,8 miliar lebih," ungkapnya.

Menurut dia, pesrat BPJS mandiri yang belum melunasi tunggakan iuran secara otomatis kartu kepesertaanya tidak dapat digunakan untuk mendapatkan pelayanan kesehatan.

"Peserta bisa kembali mendapatkan layanan kesehatan program JKN BPJS, jika telah melunasi seluruh tunggakan iuranya," terangnya. (frk)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Dinkes Mesuji Catat 100 Kasus DBD ...

MOENTUM, Mesuji--Dinas Kesehatan Kabupaten Mesuji mencatata selam ...


Donor di PTPN I Regional 7 Bantu Atasi Defisi ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Unit Donor Darah (UDD) PMI Lampung men ...


RS Urip Sumoharjo Diduga Telantarkan Jenazah ...

MOMENTUM,Bandarlampung--Sebuah video yang dinarasikan ada seoaran ...


PWI Lampung Utara Berikan Bantuan kepada Bayi ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Pengurus PWI Lampung Utara memberikan bantu ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com