Parosil Tegur Peserta Rakor yang Asyik Ngobrol

Tanggal 04 Feb 2019 - Laporan - 941 Views
Parosil Mabsus. Foto. Lem.

Harianmomentum.com--Suasana Rapat Koordinasi (Rakor) dan Launching APBDPekon di Aula Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Alimudin Umar, Liwa, Lampung Barat, Senin (4-2-19), tiba-tiba hening.

Suasana riuh akibat beberapa peserta rakor asyik ngobrol saat Bupati Lampung Barat (Lambar) Parosil Mabsus berpidato, tiba-tiba terdiam. Suasana pun berubah menjadi hening.

"Hei...! Siapa itu yang ngobrol. Sini maju ke depan gantiin saya sambutan," ucap Parosil. "Bukanya didengarkan, malah asyik ngobrol. Siapa yang ngobrol itu sini maju ke depan".

Teguran Parosil membuat seluruh peserta rapat, yang semula banyak ngobrol sendiri dan membuat riuh ruangan, langsung terdiam. Parosil pun melanjutkan sambutannya.

Menurut dia, tidak berjalanya program yang diselenggarakan oleh pekon (desa) bukan karena soal anggaran dana desa (ADD) ataupun anggaran dana pekon (ADP). Melainkan, karena saat pertemuan seperti ini tidak memperhatikan.

Rapat dihadiri seluruh pejabat dari lembaga pemerintah setempat, camat, dan peratin (kepala desa) se-Lambar. (Lem).

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Adipati Apresiasi Program Pendidik Guru Pengg ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Guru punya peran vital dalam menunjang ...


Kodim Lambar Matangkan Persiapan TMMD ...

MOMENTUM, Liwa--Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) k ...


Lamsel Raih WTP Delapan Kali Berturut ...

MOMENTUM, Kalianda--Untuk kedelapan kali berturut, Pemerintah Dae ...


Estimasi Jadwal Keberangkatan JCH Lampung, Kl ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agam ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com