WISH Festival Lampung 2019, Ini Harapan Gubernur Arinal Djunaidi

Tanggal 13 Jul 2019 - Laporan - 645 Views
Pj Sekprov Fahrizal Darminto membuka WISH Festival Lampung 2019.

Harianmomentum.com--Gubernur Arinal Djunaidi mengarapkan kegiatan World Indonesia Scholarship (WISH) Festival Lampung 2019 dapat meningkatkan akses pendidikan di daerah setempat.

Hal itu seperti disampaikan Penjabat Sekprov Lampung Fahrizal Darminto saat membuka World Indonesia Scholarship (WISH) Festival Lampung 2019, di GSG Universitas Lampung (Unila), Sabtu (13-7-2019).

Menurut dia, Gubernur Arinal mengharapkan ajang tersebut dapat menjadi sarana pertemuan antara pencari dan pemberi beasiswa pendidikan.

Selain itu, lembaga penyedia beasiswa dapat meningkatkan akses dan kesempatan peserta didik dalam menempuh pendidikan di perguruan tinggi yang selaras dengan visi Pemerintah Provinsi (Pemprov) untuk mewujudkan Rakyat Lampung Berjaya.

Fahrizal menjelaskan, pendidikan adalah salah satu kunci pembentukan SDM yang berkualitas.

Untuk itulah, peningkatan kualitas pendidikan dasar, menengah, dan tinggi menjadi salah satu fokus utama pemerintah dalam membangun pendidikan yang berkualitas dan merata di Provinsi Lampung, salah satunya melalui beasiswa.

"Contohnya dalam bidang pertanian, Pemprov Lampung akan menyediakan beasiswa pertanian bagi anak petani berprestasi hingga Perguruan tinggi," ujarnya.

Selain itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung juga akan memberikan beasiswa bagi anak nelayan berprestasi yang dapat ditempuh hingga perguruan tinggi.

Guna menghadapi tantangan global dan revolusi industry 4.0, Pemprov Lampung akan mengoptimalkan pemanfaatan teknologi informasi melalui program Smart School dengan menyediakan jaringan internet dan komputer, mengembangkan kegiatan bisnis startup dan bisnis yang berbasis teknologi juga dengan meningkatkan kapasitas guru di bidang teknologi.

"Semua akan kita mulai dari tingkat menengah atas," jelasnya.(red)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Gelar Bimtek MC, UIN RIL Cetak Pemandu Acara ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


Gelar Upacara Peringatan Hardiknas 2024, Rekt ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Universitas Islam Negeri (UIN) Raden In ...


Mahasiswi Prodi Hukum Bisnis Darmajaya Muli T ...

MOMENTUM, Bandarlampung – Mahasiswi Prodi Hukum Bisnis Institut ...


Gelar UTBK SNBT Hari Pertama, Unila Pastikan ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Ujian tulis berbasis komputer (UTBK) sel ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com