Reihana: Orang-orang yang Kontak dengan Pasien 02 Negatif

Tanggal 28 Mar 2020 - Laporan - 1534 Views
Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana.

MOMENTUM, Bandarlampung--Hasil tracing (penelusuran) terhadap orang-orang yang pernah berhubungan dengan pasien positif corona virus disease 2019 (Covid-19) dengan kode 02 dinyatakan negatif.

Kepala Dinas Kesehatan Lampung Reihana mengatakan ada 15 orang hasil tracing yang dilakukan terhadap pasien 02 (laki-laki berusia 35 tahun).

"Pasien nomor 02 ada 15 orang yang kami tracing. Alhamdulillah semua hasilnya negatif," kata Reihana, Sabtu (28-3-2020).

Kemudian, dia menjelaskan pasien nomor 03 (laki-laki 35 tahun) ada sekitar 60 orang yang dilakukan tracing. Dari jumlah itu, yang baru dilakukan 23 orang.

"Hasilnya juga negatif. Kami akan lanjutkan lagi hari Senin, sisa dari 60 orang yang dilakukan tracing," terangnya.

Selanjutnya, untuk pasien nomor 04 (laki-laki 54 tahun) ada sekitar 9 hingga 23 orang yang akan dilakukan tracing.

Sebelumnya diberitakan, hasil tracing terhadap pasien 01 (laki-laki 62 tahun) juga dinyatakan negatif. (**)

Laporan/Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Donor di PTPN I Regional 7 Bantu Atasi Defisi ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Unit Donor Darah (UDD) PMI Lampung men ...


RS Urip Sumoharjo Diduga Telantarkan Jenazah ...

MOMENTUM,Bandarlampung--Sebuah video yang dinarasikan ada seoaran ...


PWI Lampung Utara Berikan Bantuan kepada Bayi ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Pengurus PWI Lampung Utara memberikan bantu ...


Peringatan Hari Gizi Nasional, Royco Edukasi ...

MOMENTUM, Jakarta -- Peringatan Hari Gizi Nasional 2024, perusaha ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com