Masih Banyak Warga Terjaring Operasi Yustisi

Tanggal 20 Okt 2020 - Laporan - 629 Views
Aparat gabungan di Kecamatan Tulangbawang Tengahbmemberikan sanksi push up kepada warga yang tidak menerapkan protokol kesehatan

MOMENTUM, Panaragan--Kesadaran masyarakat Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), dalam menerapkan protokol kesehatan masih perlu terus ditingkatkan.

Itu terbukti dari banyaknya masyarakat yang terjaring operasi yustisi pendisiplinan penerapan protokol kesehatan yang digelar Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kecamatan Tulangbawang Tengah. Operasi tersebut dipusatkan pada satu lokasi, jalan raya utama Kelurahan Mulyaasri, Selasa (20-10-2020). 

Dalam operasi tersebut, petugas gabungan terpaksan memberikan beragam sanksi kepada masyarakat yang kedapatan tidak menerapkan protokol kesehatan.

"Masih banyka warga yang tidak menggunakan masker. Karena itu, terpaksa kita berikan sanksi, seperti push up, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya ata membaca teks Pancasila," kata Camat Tulangbawang Tengah Achmad Nazaruddin.

Menurut dia, operasi tersebut akan terus dilakukan sampai masyarakat benar-benar sadar untuk selalu menerapkan protokol kesehatan.

"Memutus mata rantai penyebaran covid-19 harus dilakukan secara bersama dengan menerapkan protokol kesehatan: pakai masker, jaga jarak dan rutin cuci tangan pakai sabun di air mengalir. Karena itu, operasi ini akan terus kita lakukan sampai masyarakat benar-benar sadar untuk selalu menerapkan protokol kesehatan," terangnya.

Dia berharap, melalui operasi yustisi itu, kesadaran masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan semakin meningkat. Sehingga tidak ada lagi kasus postif covid-19 di kecamatan tersebut, dan Kabupaten Tulangbawang Barat pada umumnya. (**)

Laporan: Solihin

Editor: Munizar

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Donor di PTPN I Regional 7 Bantu Atasi Defisi ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Unit Donor Darah (UDD) PMI Lampung men ...


RS Urip Sumoharjo Diduga Telantarkan Jenazah ...

MOMENTUM,Bandarlampung--Sebuah video yang dinarasikan ada seoaran ...


PWI Lampung Utara Berikan Bantuan kepada Bayi ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Pengurus PWI Lampung Utara memberikan bantu ...


Peringatan Hari Gizi Nasional, Royco Edukasi ...

MOMENTUM, Jakarta -- Peringatan Hari Gizi Nasional 2024, perusaha ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com