Kampanyekan Arinal-Nunik, Tiga Pimpinan Partai Koalisi Hadir di Lampung

Tanggal 28 Feb 2018 - Laporan - 895 Views
Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi-Chusnunia Chalim (Nunik)./ist

Harianmomentum.com--Seluruh ketua umum dan sekretaris jenderal (sekjen) dari tiga partai pengusung Arinal Djunaidi - Chusnunia Chalim dijadwalkan akan hadir dalam massa kampanye di Lampung. 


Ketiganya yakni, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dan Sekjen Idrus Marham. Kemudian, Ketua Umum DPP PAN  Zulkifli Hasan dan Sekjen Eddy Soeparno. Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar dan Sekjen Abdul Kadir Karding.


Hal itu disampaikan Ketua Bidang Pemenangan Pemililu (Bapilu) DPD I Golkar Lampung Toni Eka Candra saat ditemui di rumah pemenangan Arinal - Nunik, Selasa (27/2).


Toni menyampaikan, KPU Lampung menyiapkan tiga kegiatan kampanye: rapat umum dua kali, pertemuan terbatas 60 kali dan pertemuan dialogis 456 kali. Dia menyatakan, Tim Pemenangan Arinal - Nunik pun mengambil seluruh kegiatan yang telah dijadwalkan KPU Lampung itu.


"Kami memutuskan untuk mengambil semua kegiatan kampanye yang telah dijadwalkan KPU Lampung. Baik rapat umum, kampanye terbuka terbatas dan kampanye dialogis," jelas Toni.


Dia mengatakan, untuk kegiatan rapat umum yang dilaksanakan selama dua kali, ketiga ketua umum dan sekjen dijadwalkan akan hadir. Dia menerangkan, ketiga ketua umum dan sekjen itu akan hadir dalam Rapat Umum di Lampung Tengah pada 7 April dan 23 Juni mendatang di Lampung Selatan.

 

"Dalam kegiatan kampanye ada yang namanya rapat umum. Insya'Allah tiga ketua umum dan sekjen dari partai pengusung akan hadir di dua lokasi tersebut," terang Toni.

 

Dia menjelaskan, untuk peserta yang hadir mengikuti apa yang telah ditetapkan KPU Lampung. Yakni, maksimal 10 ribu peserta. "Kalau rapat umumkan sudah ditentukan KPU. Maksimal 10 ribu peserta," ujarnya.

 

Sementara untuk kegiatan yang lainnya, akan dibagi bersama pasangan calon gubernur dan wakil gubernur serta tim pemenangan. Dia menjelaskan, pada kegiatan kampanye nantinya ada yang dihadiri pasangan calon langsung, atau hanya salah satunya saja.


"Di dalam kegiatan itu, ada yang nanti dihadiri langsung pasangan calon, ada yang calon gubernur saja, calon wakil gubernur. Kemudian, ada yang istri dari Pak Arinal, ibu dari Mbak Nunik dan ada yang hanya tim pemenangannya saja. Jadi semuanya kita bagi habis di 15 kabupaten/kota," terangnya.

 

Dia menjelaskan, sebagai pembuka kegiatan kampanye akan dimulai pada 28 Februari di tiga kecamatan yang ada di Lampung Selatan. "Sebagai pembuka kita akan melaksanakan lima kampanye. di Kecamatan Jatiagung, Tanjungbintang dan Merbau Mataram," jelasnya.

 

Sementara, Sekretaris DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Lampung Iswan Handi Caya mengatakan, dalam kegiatan kampanye Arinal - Nunik, Ketua Umum Zulkifli Hasan kemungkinan akan mengambil cuti. Alasannya, Zulkifli Hasan merupakan pejabat negara, yakni Ketua MPR. Sehingga, tidak dapat berkampanye, sebelum adanya mengambil cuti.


"Kalau Bang Zul itu kan pejabat negara, jadi tidak bisa mengakampanyekan pasangan calon. Tapi pada kehadirannya di Lampung, dalam rangka kampanye beliau akan cuti," terang Iswan.(adw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Dewi Handajani 'Pinang' PKB Tanggamus ...

MOMENTUM, Tanggamus--Dewi Handajani mengambil formulir pendaftara ...


Ketua KNPI Lampung Daftar Calwakot Lewat PAN ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Tokoh Pemuda yang juga Ketua KNPI Lampun ...


Banjir Dukungan, Ardito Wijaya Mantap Maju Pi ...

MOMENTUM, Karangendah--Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai K ...


Pekan Ini, Sidang Sengketa Pileg untuk Lampun ...

MOMENTUM, Bamdarlampung--Sidang sengketa untuk pemilihan legislat ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com