Pilgub Lampung, KPU Apresiasi Dukungan PWI Waykanan

Tanggal 24 Jul 2018 - Laporan - 1079 Views
Piagam penghargaan diberikan oleh Ketua KPU Erwan Bustami kepada Ketua PWI Waykanan Hamsyah./vita

Harianmomentum.com--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Waykanan mengapresiasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) setempat yang telah mendukung serta turut menyukseskan terlaksananya Pemilihan Gubernur (Pilgub) Lampung 2018.

Atas dukungan dan kerja sama tersebut, KPU memberikan penghargaan sebagai salah satu elemen masyarakat yang telah ikut menyukseskan agenda politik lima tahunan tersebut di Sekretariat PWI Waykanan kilometer (Km) 6 Kelurahan Blambangan Umpu, Senin (23/07/18). 

Ketua KPU Waykanan Erwan Bustami mengatakan, pelaksanaan Pilgub tidak akan sukses berjalan tanpa adanya dukungan dan bantuan dari seluruh elemen masyarakat yang ada di daerah setempat.

Erwan menambahkan, piagam ini hanya bentuk apresiasi yang disampaikan kepada elemen–elemen yang ada di Waykanan atas suksesnya penyelenggaraan Pilgub. "Penghargaan juga tak lupa kami sampaikan kepada seluruh masyarakat Waykanan yang telah berpartisipasi aktif menggunakan hak pilihnya dalam Pilgub lalu," ujarnya.

Ketua PWI Hamsyah juga mengapresiasi kinerja KPU Waykanan, sehingga pelaksanaan Pilgub Lampung yang ada di daerah setempat dapat berjalan lancar dan aman tanpa adanya gangguan serta hambatan yang berarti.

Atas piagam penghargaan yang diberikan KPU kepada PWI Waykanan, Hamsyah mengucapkan terima kasih dan berharap kerja sama serta konsolidasi selama ini dapat terus terjalin semakin baik.

"Semoga kerja sama yang baik ini dapat terus terjalin dan kemitraan yang sudah ada ini dapat terus berlangsung ke depannya," harap Hamsyah.(vit)



Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


PDI Perjuangan Pringsewu Uji Publik 14 Calon ...

MOMENTUM, Pringsewu -- DPC PDI Perjuangan Pringsewu akan melakuka ...


Serius Nyabup, Ismet Roni Lamar Demokrat Tula ...

MOMENTUM, Tulang Bawang--Ismet Roni mengambil formulir pendaftara ...


Caleg Terpilih Maju Pilkada Tak Wajib Mundur, ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Ha ...


Fauzi Ajak PKS Kembali Bersama Bangun Kabupat ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Bakal calon Bupati Pringsewu, Fauzi berlat ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com