Warga Metro Keluhkan Aturan Baru BPJS

Tanggal 02 Sep 2018 - Laporan - 1082 Views
Ilustrasi/ist

Harianmomentum.com--Sejumlah warga Kota Metro perserta program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang diselenggarakan Badan Penyelenggara Jaminan  Sosial (BPJS) Kesehatan, mengadu ke DPRD setempat. 

Mereka mengeluhkan terkait adanya aturan baru yang diterapkan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) tentang rujukan satu hari. 

Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Metro Nasrianto Effendi mengatakan, telah  menerima beberapa aduan dari masyarakat tentang masa berlaku rujukan pelayanan rumah sakit yang hanya satu hari. 

"Ada beberapa aduan yang masuk, katanya ada aturan baru dari BPJS soal rujukan perawatan rumah sakit yang  berlaku satu hari. Rujukan itukan berjenjang. Itu terjadi di Puskesmas Iringmulyo. Dokter spesialis kan pasiennya terbatas dan waktu pelayanan tidak cukup panjang. Ini masyarakat sangat kecewa," kata Nasrianto pada harianmomentum.com , Minggu (02/09/2018).

Menurut dia, jika memang benar aturan tersebut justru akan merugikan masyarakat. "Jika  pada hari tersebut pasein harus mengantri dan akhirnya tidak mendapatkan pelayanan kesehatan, maka  harus mengurus surat rujukan kembali. Nah, kalau memeng benar, ini sangat merugikan masyarakat," terangnya.

Karena itu, dia meminta pihaknya BPJS Kesehata mengkaji ulang peraturan tersebut. Karena itu, kami minta BPJS untuk mengkaji ulang kebijakan ini," imbuhnya.

Terpisah, Humas dan Publikasi BPJS Kesehatan Kota Metro Beni menjelaskan, tidak ada aturan surat rujukan satu hari tersebut. Rujukan tersebut, berlaku tiga bulan atau 90 hari. 

"Itu tidak ada. Tetap seperti yang dulu, rujukan berlaku selama 90 hari atau tiga bulan," pungkasnya. (pie)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pemkot Metro Fasiliasi Tiga Pasien Jalani Per ...

MOMENTUM, Metro--Pemerintah Kota (Pemkot) Metro memfasilitasi tig ...


Rumah Sakit Sri Pamela Membang Muda Resmikan ...

MOMENTUM, Medan -- Untuk meningkatkan pelayanan kesehatan yang be ...


Kasus DBD di Metro Meningkat Drastis ...

MOMENTUM, Metro--Jumlah kasus penularan penyakit deman berdarah d ...


Di Lampung Utara: 798 Orang Terjangkit Demam ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Penderita demam berdarah atau DBD di Kabupa ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com