Nanang Minta Instansi Terkait Tingkatkan Pembinaan Qori

Tanggal 10 Sep 2018 - Laporan - 870 Views
Plt Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto menerima audensi pengurus IPQH setempat

Harianmomentum.com--Perintah Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) memberikan perhatian serius terhadap pelaksanaan pembangunan bidang keagamaan, terutama prestasi qori dan qoraih pada musabawoh tilawatil quran (MTQ).

Terkait hal tersebut, Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lamsel Nanang Ermanto meminta pengurus Ikatan Persaudaraan Qori-Qoriah (IPQQ) setempat dan instansi terkait lebih mengefektifkan pembinaan. Selain itu juga melakukan upaya dengan memberdayakan qori dan qoriah yang telah berpertasi mengharumkan nama Kabupaten Lamsel.

"Karyakan itu para qori dan qoriah yang telah mengharumkan nama Lampung Selatan. Jangan hanya digunakan saat kita butuh. Tidak boleh seperti itu," kata Nanang saat menerima audiensi Pengurus IPQH Lamse di ruang rapat bupati setempat, Senin (10/09/2018).

Nanang juga meminta, agar para oori atau ooriah berprestasi yang masih mengeyam pendidikan di sekolah diberikan penghargaan berupa beasiswa.

"Pembangunan itu bukan hanya infrastruktur saja. Bidang mental dan spiritual juga harus diperhatikan.Berikan beasiswa qori- qoriah berpresatasi," pintanya.

Pembina IPQH Lamsel, KH.Hamim Fadhil juga turut prihatin atas penurunan prestasi qori dan qoriah setempat Lamsel pada ajang MTQ Provinsi Lampung. 

"Jika dilihat dari tahun 2012 sampai 2013, qori dan qoriah bisa menuai prestasi membanggakan di tingkat MTQ Lampung, tetapi pada tahun 2017 hanya berada diurutan 10 dari 15  kabupaten/kota," ungkapnya.

Karena itu, lanjut dia, diperlukan pembinaan yang lebih efektif  secara berkesinambungan. (bob)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Investasi Jadi Kunci Tingkatkan Pertumbuhan E ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Investasi menjadi salah satu faktor dan ...


Jabatan Pj Bupati Mesuji dan Tubaba Berakhir ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Masa jabatan Penjabat (Pj) Bupati Mesuji ...


Pringsewu Wakili Lampung Pawai Kendaraan Hias ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Kabupaten Pringsewu mewakili Provinsi Lamp ...


Walikota Metro Evaluasi Program Kerja OPD ...

MOMENTUM, Metro--Walikota Metro, Wahdi Siradjuddin mengevaluasi p ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com