Bupati Tubaba Lantik Delapan Pejabat

Tanggal 31 Des 2018 - Laporan - 689 Views
Bupati Tubaba Umar Ahmac melantik delapan pejabat pengawas urusan pemerintahan

Harianmomentum.com--Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba) Umar Ahmad melantik delapan pejabat fungsional pengawasan penyelenggara urusan pemerintah. Pelantikan berlangsung di ruang rapat kantor bupati setempat, Senin (31-12-2018).

Mereka yang dilantik: Abdul Roni sebagai pengawas pemerintah madya pada inspektorat, Aspriyanto sebagai pengawas pemerintah muda pada inspektorat setempat.

Selanjutnya, Rahmat Suhaimi, Herry, Fitra, Doni, Siti Fatimah Wati dan  Ningsih sebagai pengawas pemerintah muda pada Inspektorat Tubaba.

Bupati Umar Ahmad dalam sambutanya berharap para pejabat yang dilantik dapat melaksanakan tugas pokok dan fungsi dengan baik.

"Salah satu tolok ukur keberhasilan pembangunan adalah terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik. Para pejabata pengawas pemerintahan punya peran penting dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik untuk mendukung kelancaran program pembangunan di Kabupaten Tulangbawang Barat," kata  bupati. (frk)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pemprov Lampung Silaturahmi dengan Pangdam II ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Pemerintah Provinsi Lampung menggelar ...


Transaksi e-Katalog di Lampung Tembus Rp826,7 ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Jumlah transaksi katalog elektronik (e-k ...


Penjabat Bupati Pringsewu Berkunjung ke Rumah ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Penjabat Bupati Pringsewu, Marindo Kurniaw ...


Baturaja Bangun Sejumlah Infrastruktur dengan ...

MOMENTUM, Kotabumi--Pemerintah Desa Baturaja Kecamatan Sungkai Ut ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com