Harianmomentum.com--Tidak lama lagi masyarakat Kabupaten Pringsewu bisa menikmati layanan jasa angkutan ojek online Grab.
Kepastian akan beroperasinya layanan ojek online itu terungkap dalam audensi manajemen Grab Pusat dengan Wakil Bupati Pringsewu Fauzi, di kantor pemkab setempat, Selasa (8-1-2019).
Public Affair Grab Andi Balqis Yunus mengatakan akhir bulan Januari layanan ojek online tersebut, mulai beroperasi di Kabupaten Pringsewu.
"Kita sudah mempersiapkan segala sesuatunya. Tim dari pusat sudah melakukan berbagai kajian terkait kelayakan pengoperasian ojek online Grab di Kabupaten Pringsewu mulai akhir Januari nanti," kata Andi kepada Wabup Pringsewu Fauzi.
Dia juga menyampaikan apresiasi atas dukungan pemkab dan mitra kerja di Kabupaten Pringsewu membantu kelacaran pelucuran layanan ojek online Grab.
"Ini semua tentu berkat dukungan Pemkab Pringsewu dan seluruh mitra kerja. Sehingga Grab bisa beroperas untuk memberikan kemudahan pelayanan transportasi bagi masyarakat Pringsewu," ungkapnya.
Wakil Bupati Pringsewu Fauzi menyambut baik pengoperasian layanan ojek online Grab di kabupaten setempat.
Dia berharap keberadaan Grab dapat memaksimalkan upaya pengembangan potensi perekonomian khususnya bidang perdagangan dan jasa di Kabupaten Pringsewu.
"Letak Kabupaten Pringsewu ini sangat strategis yang dilintasi ruas Jalan Lintas Barat Sumatera yang menghubungkan sejumlah kabupaten di Provinsi Lampung. Semoga keberadaan Grab kita harapkan dapat memaksimalkan potensi pedagangan dan jasa di kabupaten ini," harapnya.
Pada audensi tersebut, wabup Pringsewu Fauzi didamping sejumlah pejabat pemkab setempat: Kepala Dinas Perhubungan Hendrid, Kepala Kantor Kesbangpol Soekarman dan Kasubbag Humas Peliputan dan Kerjasama Pers R.Wijaya. (lis)
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com