DLH Metro Berikan Layanan Sedot Tinja

Tanggal 14 Jan 2019 - Laporan - 1831 Views
Armada pelayanan sedot tinja milik Dinas Lingkungan Hidup Kota Metro

Harianmomentum.com--Warga Kota Metro, sekarang tak perlu lagi bingung mencari pelayanan jasa sedot tinja. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) kota setempat, saat ini sudah meluncurkan program  pelayanan jasa sedot tinja.

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Sampah pada DLH Metro Supriyanto mengatakan saat ini pihaknya mengoperasikan tiga unit mobil sedot tinja untuk melayani masyarakat.

"Ada tiga unit mobil yang kita siapkan untuk melayani masyarakat dan perusahaan yang membutuhkan jasa sedot tinja di Kota Metro," kata Supriyono mewakili Kepala DLH setempat  Eka Irianta, Senin (14-1-2019). 

Warga yang membutuhkan layanan jasa sedot tinja, bisa datang langsung ke kantor DLH setempat atau menghubingi operator melalui nomor handphone 085368195587. 

Dia menerangkan, untum mendapatkan jasa layanan sedot tinja itu masyarakat hanya dikenakan biaya Rp185 ribu per satu tabung mobil.

Menurut dia, DLH menargetkan dapat meraup pendapatan asil daerah (PAD) Rp20 juta dari program layanan jasa sedot tinja itu.

"Tahun ini PAD dari jasa sedot tinja kita targetkan Rp20 juta. Kita optimis bisa mecapai target itu," ungkapnya. (pie)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Hari Raya Galungan, Wabup Lamteng Ajak Masyar ...

MOMENTUM, Seputihraman – Wakil Bupati (Wabup) Lampung Tengah (L ...


Ardito Mulai Hidupkan Kegiatan di Islamic Cen ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya teru ...


DPRD Lampung Setujui Pemekaran Daerah Persiap ...

MOMENTUM, Bandarlampung--DPRD Provinsi Lampung secara resmi menye ...


Dukung Gerakan Nasional Tanam Padi Serentak, ...

MOMENTUM, Waysulan--Dengan luas lahan pertanian 38 ribu hektar, m ...