Walikota Bandarlampung Resmikan Underpass Unila

Tanggal 17 Jan 2019 - Laporan - 1027 Views
Walikota Bandarlampung Herman Hn meninjau underpass Unila usai diresmikan.

Harianmomentum.com--Walikota Bandarlampung Herman Hn meresmikan underpass di Jalan ZA Pagar Alam, tepatnya di simpang Universitas Lampung (Unila), Kamis (17-1-2019).

Peresmian itu dimulai dengan doa bersama. Kemudian dilanjutkan dengan membunyikan sirine dan menandatangani prasasti oleh Herman Hn.

Setelah itu pun Herman langsung melakukan pemotongan pita dan menerbangkan balon

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) setempat, Iwan Gunawan menyebut underpass tersebut mulai dibangun pada 15 April 2018.

"Setelah melalui berbagai proses, akhirnya pembangunan underpass bisa terealisasi," sebut Iwan.

Dia mengatakan pembangunan underpass Unila itu untuk membantu mengurai kemacetan di Kota Bandarlampung.

"Kemudian untuk membantu perkembangan pariwisata di Provinsi Lampung," jelasnya. (adw)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pemprov Mulai Perbaiki Jalan Gedongtaan-Kedon ...

MOMENTUM, Pesawaran--Wakil Gubernur Lampung, Jihan Nurlela, melak ...


Plt Bupati Waykanan Minta Anggota DWP Tingkat ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Sebagai organisasi para istri aparatur ...


Gubernur Lampung Lantik 54 Pejabat Administra ...

MOMENTUM, Bandarlampung – Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djau ...


Seluruh OPD Pringsewu Diminta Tinggalkan Ego ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas meminta ...