Soal Sumbangan Rehab Masjid SMAN 4 Metro, Ini Kata Kepala UPTD II Disdikbud Lampung

Tanggal 05 Feb 2019 - Laporan - 928 Views
Kepala UPTD II Disdikbud Lampung Joko Santoso

Harianmomentum.com--Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung mengimbau seluruh sekolah, khususnya SMA dan SMKN tidak memberatkan wali murid dengan berbagai sumbangan pendidikan.

Imbauan tersebut disampaikan Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD)  II Disdikbud Lampung Joko Santoso terkait iuran rehab masjid SMA Negeri 4 Kota Metro. 

Komite SMAN 4 Kota Metro memungut iuran Rp500 ribu kepada setiap wali murid. Iuran tersebut untuk biaya rehab masjid sekolah tersebut.

Baca juga: Wali Murid SMAN 4 Metro Keluhkan Iuran Rehab Masjid

Joko mengatakan jika iuran tersebut memberatkan wali murid, bisa menggangu konsentrasi belajar siswa.

"Sumbangan rehab masjid di SMAN 4 Metro, yang saat ini menimbulkan pro kontra. Itu karena dirasakan wali murid terlalu mahal dan nilai nya sangat besar," kata Joko pada harianmomentum, (5-2-2019).

Baca juga: Disdikbud Segera Minta Keterangan Phak Sekolah

Menurut dia , sumbangan boleh dilakukan pihak sekolah melalui komite dengan tidak mematok besaran jumlah dan jangka waktu pelunasan. 

"Menarik iuran dari wali murid sah-sah saja. Asal jangan menentukan nilai dan besarannya. Selain itu tidak boleh menentukan jangka waktu harus dilunasi," katanya. 

Dia mengimbau seluruh sekolah dapat memberikan pendidikan maksimal, baik dalam tata cara belajar mengajar, hingga kelengkapan sarana dan sarana pendidikan. 

"Kelengkapan sarana pendidikan sangat menunjang peningkatan mutu pendidikan. Jadi wajib dipenuhi. Tetapi jangan selalu membebankan biaya pendidikan pada wali murid," imbaunya. (pie)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Hima Akuntasi IIB Gelar Seminar Literasi Baha ...

MOMENTUM, Bandarlampung – Himpunan Mahasiswa (Hima) Akuntansi I ...


LPM Pringsewu Bekerja Sama dengan LKP DMC Gel ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kabu ...


35 Anggota Paskibraka Provinsi Lampung Terpil ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Seleksi Paskibraka Provinsi Lampung berl ...


4 Calon Paskibraka Lampung Selatan Lulus Ting ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Seleksi Paskibraka Tingkat Provinsi Lamp ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com