Kasdim Tinjau Lokasi Karya Bakti di Pidada

Tanggal 01 Mar 2019 - Laporan - 804 Views
Tinjau lokasi karya bakti 2019. Foto. Ist.

Harianmomentum.com--Pelaksana Tugas Kepala Staf Kodim (Kasdim) Bandarlampung Mayor Inf Joko Warsito meninjau lokasi karya bakti di Jalan Raya Tuban Kampung Batusuluh Kelurahan Pidada, Panjang, Jumat (01-3-2019).

Didampingi Danramil Panjang Mayor Arm Muskardi, Kasdim melihat sasaran fisik yang akan dilaksanakan pada kegiatan Karya Bhakti 2019 meliputi pengerasan badan jalan, bedah rumah dan pembuatan gorong-gorong.

Selain itu, juga ada rencana pembangunan musola, pembuatan pos kamling, dan pembuatan tower air, ujar Muskardi melalui rilis kepada Harian momentum.

Turut dalam kunjungan itu, perwakilan Dinas PUPR Kota Bandarlampung Zulkifli dan Deden, Pasiter Kodim 0410/KBL Kapten Inf Dja'far, Lurah Pidada Usmansyah, Babinsa Pidada Serda Nora dan Ketua RT. 13 Kartubi. (rls).

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Wabup Syaiful Anwar Tanam Mangrove di PT Tamb ...

MOMENTUM, Ketapang--Wakil Bupati (Wabup) Lampung Selatan, M. Syai ...


Jadi Icon Kebanggaan, Ardito-Koheri Target Pe ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Islamic Center Kabupaten Lampung Tengah di ...


Lepas Jemaah Haji Lampung Tengah Tahun 2025, ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Bupati Kabupaten Lampung Tengah Ardito Wij ...


Dugaan Pungli, Pengelola Pasar Tematik Wisata ...

MOMENTUM, Liwa--Dugaan pungutan liar (pungli) retribusi Pasar Tem ...