Harianmomentum.com--Para wanita di Provinsi Lampung memperingati hari Kartini ke-140 tahun 2019.
Kegiatan yang digagas oleh Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) Provinsi Lampung itu bertempat di Gedung Pramuka, Bandarlampung, Rabu (10-4-2019).
Ketua BKOW Lampung yang juga ketua penyelenggara kegiatan, Kingkin Sutoto mengatakan, Kartini adalah sosok penting yang berjasa dalam memperjuangkan hak-hak perempuan.
"Kartini salah satu pelopor kemajuan perempuan di Indonesia," ujar Kingkin dalam sambutannya.
Menurut Kingkin, digelarnya kegiatan tersebut bertujuan untuk mengingat jasa-jasa Kartini tersebut.
"Kali ini, tema yang diangkat yakni: kita tingkatkan pemberdayaan dan kebangkitan perempuan dalam pembangunan. Habis gelap terbitlah terang," jelasnya.
Sementara, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Provinsi Lampung Bayana, mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia yang telah menggagas kegiatan tersebut.
"Terimakasih kepada penyelenggara dan semua pihak yang sudah mendukung sehingga kegiatan terlaksana dengan baik," ucapnya.
Lebih lanjut Bayana berharap, semoga peringatan hari Kartini dapat dijadikan momentum meningkatkan semangat juang para wanita di Lampung.
"Negara kita tidak mungkin ekonominya bisa maju, bisa aman dan sejahtera dengan hanya memberdayakan laki-laki. Untuk itu, mari kita jadikan momentum ini guna meningkatkan semangat juang, sesuai keahliannya masing-masing," imbaunya.
Kegiatan turut dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Aprilani Yustin Ficardo dan para anggota sejumlah organisasi perempuan di Lampung.(acw)
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com