Wakapolda Jamin Lampung Aman

Tanggal 22 Mei 2019 - Laporan - 729 Views
Apel pasukan di Tugu Adipura Bandarlampung.

Harianmomentum.com--Wakapolda Lampung Kombes Pol. Rudi Setiawan memberikan garansi, Kota Bandarlampung dan seluruh kabupaten/kota di Bumi Ruwa Jurai, aman. Provinsi Lampung tidak terpengaruh aksi demonstrasi di Jakarta.

"Kami pastikan aman, polisi siap sedia berada di tengah masyarakat," ujar Rudi usai memimpin apel patroli skala besar di bunderan tugu Adipura Bandarlampung, Rabu malam (22-5-2019).

Dikatakan Rudi, berdasarkan pemantauan terbuka, tertutup dan pantauan intelejen, kondisi Provinsi Lampung dipastikan masih dalam tahap aman, kendati mabes Polri telah mengeluarkan siaga I di setiap Mapolda.

"Kita laksanakan patroli sekala besar ini bersama TNI, bukan hanya di Bandarlampung, tetapi setiap polres melaksanakan hal yang sama," kata mantan Kapolrestabes Surabaya itu.

Menurut alumnus AKPOL tahun 1993 itu, patroli tidak hanya dilakukan pada malam hari, tapi juga siang hari, dibarengi dengan kegiatan kepolisian yang ditingkatkan.

Patroli difokuskan pada sejumlah objek vital seperti pelabuhan, stasiun, terminal,  kantor KPU, Bawaslu, pusat perekonomian, hingga kantor pemerintahan.

Diketahui sebanyak 140 personil gabungan TNI Polri pada malam ini melaksanakan patroli gabungan skala besar yang dimulai dari tugu Adipura.

Pembagian rute  patroli meliputi: rute 1 di wilayah hkum Polsek Kedaton, Sukarame, dan Tanjungkarang, rute 2 wilayah hukum Tanjungkarang Barat, Telukbetung Utara, Telukbetung Barat, dan rute 3 wilayah hukum Polsek Telukbetung Selatan, Panjang, dan KSKP. (iwd)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Sebulan Terakhir, Polres Lamteng Ungkap 10 Ka ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Polres Lampung Tengah dalam satu bulan t ...


Masyarakat Dukung Kapolres Pringsewu Tindak T ...

MOMENTUM, Pringsewu--Penangkapan oknum wartawan dan LSM oleh Satr ...


Polres Tulangbawang Tangkap Dua Tersangka Pen ...

MOMENTUM, Menggala -- Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polr ...


Kejari Tanggamus Lakukan Pemusnahan Barang Bu ...

MOMENTUM, Tanggamus--Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanggamus lakukan ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com