Harianmomentum.com--Silaturahmi antar seluruh aparatur pemerintah sangat diperlukan untuk merupakan sarana memperkuat sinergi dan koordinasi pelaksanaan program kerja.
Hal tersebut disampaikan Bupati Lampung Tengah (Lamteng) Loekman Djoyosoemarto saat halalbihalal Idul Firti dengan jajaran pemkab setempat.
Halalbihalal berlangsung di Sesat Agung Nowo Balak, (komplek rumah dinas Bupati Lamteng, Gunungsugih, Senin 10 Juni 2019.
"Mari kita jadikan halalbihalal ini sebagai momentum saling memaafkan dan membuka kelapangan hati untuk memperkuat sinergi dan koordinasi pelayanan pemeritah pada masyarakat," kata Loekman.
Dia meminta seluruh jajaran pemkab setempat dapat memetik pelajaran dari ibadah puasa Ramadan yang dilaksanakan semalam satu bulan penuh.
"Ibadah puasa Ramadan tidak hanya mendidik kita untuk besikap dan berlaku iklas serta peduli terhadap sesama. Lebih dari itu, Ramadan merupakan ajang melatih sikap disiplin. Mari kita petik dan terapkan sikap disipilin dalam pelaksanaan tugas sebagai aparatur negara," imbaunya.
Halalbihalal tersebut juga diisi dengan ceramah agama yang disampaikan Ustadz Ibrahim.
Dalam ceramahnya, ustadz Ibrahim mengingatkan muara yang hendak dicapai dari pelaksanaan ibadah puasa Ramadan adalah membentuk dan memperkokoh ketaqwaaan. "Taqwa dapat didefinisikan sebagai orang yang taat kepada Allah Subhanahu Watalla dan aturan yang ditetapkaNya," terangnya.
Menurut dia, sikap disiplin untuk menjalankan tugas dan kewajiban yang membawa pada kemaslahatan umat, murupakan bagian dari ajaran Islam. Karena itu, sebagai aparatur sipil negara, semestinya dapat menjaga dan menerapkan disiplin dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi yang diemban.
Turut hadir pada halalbihalal tersebut jajaran forum komunikasi pimpinan daerah dan tokoh masyarkat setempat. (advertorial)
Editor: Harian Momentum
E-Mail: harianmomentum@gmail.com