Polres Lamtim Gelar Pameran Lalu Lintas di Taman Nasional Waykambas.

Tanggal 22 Sep 2019 - Laporan - 804 Views
Penyematan Pin Pelopor Berlalu Lintas. Foto. Rif.

MOMENTUM,  Labuanratu--Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-64 Lalu Lintas Bhayangkara, Satlantas Polres Lampung Timur menggelar Pameran Lalu Lintas di Taman Nasional Waykambas (TNWK), Sabtu (21-9-2019).

Selama pameran, beragam kegaitan digelar. Seperti lomba safety riding, layanan SIM keliling, Samsat keliling, lomba foto tema lalu lintas, lomba video pendek, ngejam bareng Band Lantas, lomba mewarnai, makan buah gratis, nongkrong bareng club motor.

Kabag Sumda Polres Lamtim Kompol Kisron mewakili Kapolres AKBP Taufan Dirgantoro mengatakan, kegiatan ini diharapkan memberikan pelayanan dan menumbukan kepercayaan masyarakat.

Pada pameran itu, digelar lomba berkendara yang aman (safety riding) untuk pelajar. Tujuannya, memberikan pembelajaran tentang cara berlalu lintas yang nyaman dan tertib.

"Dengan berkendara yang tertib, taat terhadap peraturan lalu lintas, diharapkan mengurangi angka kecelakaan," katanya.

Menurut Kasat Lantas Polres Lamtim, AKP Rafli Yusuf Nugraha, pameran lalu lintas juga untuk mendekatkan personil Polri khususnya Satuan Lalu Lintas dengan masyarakat. 

Polisi lalu lintas setiap hari bersentuhan dengan masyarakat dalam memberikan pengamanan, pengaturan arus lalin dan pelayanan publik lainnya.

"Tetapi sebagian masyarakat tidak merasa adanya jarak dengan personil lalu lintas, pada prinsipnya kami selalu siap untuk membantu masyarakat dan selalu memberikan rasa nyaman kepada masyarakat baik," ungkapnya.

Rafli juga menambahkan, rangkaian kegiatan Hari Lalu Lintas, Satlantas Polres Lamtim juga mengadakan donor darah, anjangsana yang berupa bakti sosial pemberian santuan kepada warga kurang mampu. (rif)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Masyarakat Dukung Kapolres Pringsewu Tindak T ...

MOMENTUM, Pringsewu--Penangkapan oknum wartawan dan LSM oleh Satr ...


Polres Tulangbawang Tangkap Dua Tersangka Pen ...

MOMENTUM, Menggala -- Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polr ...


Kejari Tanggamus Lakukan Pemusnahan Barang Bu ...

MOMENTUM, Tanggamus--Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanggamus lakukan ...


Kejaksaan Tanggamus Tetapkan Dua Direktur PT ...

MOMENTUM, Tanggamus-Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanggamus kembali t ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com