Terpilih Aklamasi, M Irwan Pimpin PWI Tanggamus

Tanggal 22 Okt 2019 - Laporan - 1191 Views
Sekretaris PWI Lampung Nizwar menyerahkan pataka kepada Ketua PWI Tanggamus periode 2019-2022 M Irwan

MOMENTUM, Kotaangung--M Irwan terpilih sebagai Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tanggamus periode 2019-2020. Irwan terpilih secara aklamasi pada  

Konferensi VII PWI kabupaten setempat, Selasa (22-10-2019).

Konfensi yang berlangsung di Gedung  PKK Kabupaten Tanggamus itu dipimpin Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Lampung Zahdi Basran.

Sekretaris PWI Provinsi Lampung Nizwar berharap Ketua PWI Tanggamus mampu mengemban amanah organisasi untuk meningkatkan kualitas kinerja wartawan.  

"Ketua dan pengurus PWI Tanggamus periode 2019-2022 punya tugas berat, menjaga nama baik Organisasi dengan meningkatkan kualitas profesionalitas kinerja wartawan yang tergabung dalam PWI," kata Nizwar.

Terkait, upaya peningkatan profesionalitas kinerja wartawan, pengurus PWI Provinsi Lampung akan melaksanakan program pelatihan  wartawan setiap satu bulan sekali.

"Pengurus PWI kabupaten/kota wajib mengirimkan anggotanya untuk mengikuti program pelatihan yang diselenggarakan PWI Provinsi Lampung," imbaunya.

Ketua PWI Tanggamus terpilih M Irwan menyatakan siap mengemban amanah organisasi meningkatkan profesionalisme kenirja anggota.

"Dukungan dan peran aktif pengurus dan anggota sangat kami perlukan, untuk mengoptimalkan pelaksanaan program kerja selama tiga tahun ke depan," kata Irwan.

Sebelumnya, hal senada disampaikan Wakil Bupati Tanggamus AM Syafi'i dalam sambutan pembukaan konfrensi. Wabup berharap, PWI selaku organisasi profesi wartawan tertua di Indonesia mampu memaksimalkan peran meningkatkan kualtias kinerja wartawan dalam mendukung program pembangunan.

"Wartawan punya peran penting mendukung keberhasilan program pembangunan yang dilaksanakan pemerintah, khsususnya di Kabupaten Tanggamus. Kami berharap kepenugurusan PWI Tanggamus yang baru, dapat memperkuat sinergi mendukung program kerja pemkab," harapnya. (glh/jal)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Polres Tubaba Siapkan Empat Pospam Nataru ...

MOMENTUM, Panaragan--Polres Tulangbawang Barat (Tubaba) menyiapka ...


Waspada..! Oknum Mengaku Wartawan Catut Jabat ...

MOMENTUM, Metro--Oknum mengatasnamakan wartawan kembali berulah. ...


Baznas Pesawaran Salurkan Bantuan Modal Usaha ...

MOMENTUM, Gedongtataan--Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupa ...


Kadafi Diberhentikan, Kadin Tunjuk Feri Rizal ...

MOMENTUM, Bandarlampung-- Dualisme kepengurusan Kamar Dagang dan ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com