HUT ke 10 Kabupaten Pesawaran, Momentum Peningkatan Sinergi Program Pembangunan

Tanggal 17 Jul 2017 - Laporan - 1559 Views
Ketua DPRD Pesawaran M. Nasir menyerahkan potongan tumpeng kepada Staf Ahli Gubernur Lampung Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Theresia Sormin.

Harianmomentum--Sepuluh tahun sejak terbentuk sebagai daerah otonomi baru, banyak kemajuan yang telah dicapai Kabupaten Pesawaran. Meski demikian masih banyak pula pekerjaan rumah yang harus diselesaikan pemerintah kabupaten (pemkab) setempat, untuk lebih meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Ketua DPRD Pesawaran M. Nasir saat sidang paripurna istimewa memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 10 kabupaten setempat,  Senin (11/7).

 

“DPRD siapa bersinergi mendukung progam pembangunan Pemkab Pesawaran untuk lebih memajukan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Nasir.

 

Bupati Pesawaran dalam sambutan rapat paripurna istimewa itu mengatakan peringatan HUT tersebut merupakan momentum evaluasi atas kinerja program pembangunan yang telah dilaksanakan selama 10 tahun terakhir.

“Peringatan hari ulang tahun kabupaten ini hendaknya dijadikan  momentum evaluasi sekaligus meningkatkan sinergisitas seluruh elemen untuk mencapai cita-cita pembangunan mewujudkan kesejahteraan rakyat di Kabupaten Pesawaran,” kata Dendi.

 

Pada kesempatan tersebut, bupati juga menyampaikan terima kasih  pada  para tokoh pendiri Kabupaten Pesawaran dan seluruh elemen yang telah berperan aktif mensukseskan pelaksanaan program pembangunan. 

“Kabupaten Pesawaran bisa terbentuk seperti saat ini, tentu berkat  jasa-jasa para tokoh pendiri kabupaten. Kedepan, kita harus lebih meningkatkan kinerja untuk meneruskan perjuangan para tokoh pendiri kabupaten mencapai cita-cita kesejahteraan rakyat yang adil makmur sentosa,” ajaknya.

Hal senada disampaikan Gubernur Lampung Ridho Ficardo yang diwakili staf ahli bidang kemasyarakatan dan sumber daya manusia Theresia Sormin. Dia mengatakan, banyak kemajuan yang telah dicapai Kabupaten Pesawaran selama 10 tahun terakhir, terutama di bidang infrastruktur.


"Atas nama pemerintah provinsi, saya mewakili Gubernur Lampung mengucapkan selamat Hari Ulang Tahu ke10 untuk Kabupaten Pesawaran. Walaupun diusia yang masih muda ini, Kabupaten Pesawaran dapat menjadi salah satu kabupaten yang maju di Provinsi Lampung,” kata Therisia Sormin.

 

Rapat paripurna istimewa tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Pesawaran Eriawan, jajaran forum komunikasi pimpinan daerah dan para pejabat pemkab setempat. Tampak pula, para tokoh pendiri kabupaten, tokoh agama, tokoh adat serta perwakilan organisasi kemasyarakatan dan kepemudaan.

 

Rapat Paripurna Istimewa HUT ke 10 Kabupaten Pesawaran diakhiri dengan seremoni pemotongan nasi tumpeng oleh Ketua DPRD M. Nasir. Potongan tumpeng selanjutnya diserahkana kepada Staf Ahli Gubernur Lampung Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Theresia Sormin. (doy)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pemprov Lampung Silaturahmi dengan Pangdam II ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Pemerintah Provinsi Lampung menggelar ...


Transaksi e-Katalog di Lampung Tembus Rp826,7 ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Jumlah transaksi katalog elektronik (e-k ...


Penjabat Bupati Pringsewu Berkunjung ke Rumah ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Penjabat Bupati Pringsewu, Marindo Kurniaw ...


Baturaja Bangun Sejumlah Infrastruktur dengan ...

MOMENTUM, Kotabumi--Pemerintah Desa Baturaja Kecamatan Sungkai Ut ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com