Tubaba Terima Predikat WTP dari Kemenkeu

Tanggal 26 Nov 2019 - Laporan - 555 Views
Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan Perwakilan Lampung Sofandi Arifin menyerahkan penghargaan predikat WTP kepada Bupati Tubaba Umar Ahmad.

MOMENTUM, Panaragan--Kementerian Keuangan (Kemenkeu) memnberikan penghargaan predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Kepada Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) atas keberhasilan kinerja pengelolaan dan pelaporan keuangan daerah tahun anggaran 2018.

Penghargaan tersebut diserahkan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan Perwakilan Lampung Sofandi Arifin kepada Bupati Tubaba Umar Ahmad. Penyerahan penghargaan berlangsung di ruang rapat utama kantor bupati setempat, Selasa (26-11-2019). 

“WTP ini bukanlah tujuan akhir. Tapi ini merupakan sarana yang menunjukkan bahwa tata kelola keuangan Pemkab Lampung Selatan dilakukan dengan baik sesuai aturan yang berlaku,” kata Sofandi Arifin mewakili Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Menurut dia, pemberian penghargaan tersebut dilakukan melalui proses dan tahapan penilaian yang panjang. 

“Ini (WTP) harus dipertahankan. Jangan sampai hanya sesaat. Jika sampai lima kali berturut-turut akan mendapat plakat dari pemerintah pusat,” terangnya.

Bupati Tubaba Umar Ahmad mengatakan, penghargaan opini WTP itu merupakan hasil kerja keras seluruh elemen pemkab dan DPRD.

“Penghargaan ini harus menjadi motivasi bagi kita semua (jajaran Pemkab Tubab)  untuk semakin meningkatkan kualitas kinerja dalam pengelolan keuangan daerah," ajaknya. (sln)

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Seleksi Lomba TTG Tingkat Nasional, Pringsewu ...

MOMENTUM, Pringsewu--Pemerintah Kabupaten Pringsewu mewakili Prov ...


Penjabat Bupati Tanggamus Panen Cabai Merah P ...

MOMENTUM, Gisting -- Penjabat Bupati Tanggamus, Mulyadi Irsan men ...


Lagi, Satu Jemaah Haji Meninggal di Arab Saud ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Satu jemaah haji asal Lampung meninggal ...


Warga Mesuji Abadikan Nama Sulpakar ...

MOMENTUM, Mesuji--Kinerja Sulpakar sebagai Penjabat Bupati Mesuji ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com