MOMENTUM, Mesuji--Kinerja Sulpakar sebagai Penjabat Bupati Mesuji Sulpakar membekas di hati masyarakat. Selama dua tahun Sulpakar memimpin Kabupaten Mesuji, masyarakat merasakan banyak kemajuan pembangunan di berbagai bidang.
Jalan Desa Wiralaga II, Kecamatan Mesuji menjadi salah satu remak jejak kinerja Sulpakar dalam membenahi infrastruktur di Kabupaten Mesuji.
Meski belum diaspal, pembangunan badan jalan tersebut, menorehkan asa kemajuan yang di hati masyarakat.
Sebagai bentuk apresiasi dan terimakasih, masyarakat mengabadikan nama Sulpkar untuk di muka jalan tersebut.
"Masyarakat sepakat memberi nama jalan ini dengan nama Jalan Drs. Sulpakar. Ini bentuk terimakasih dan apresiasi kami kepada beliau," kata Kepala Desa Wiralaga II Jasmani, Senin (24-6-2023).
Jalan sepanjang 345 meter dengan lebar 4 meter itu menghubungkan wilaya RW 3, RW 4 dan RW 5 Desa Wiralaga II.
“Mudah-mudahan dengan penamaan jalan ini, meski Pak Sulpakar sudah kembali bertugas di provinsi, beliau tetap ingat dan terus mensupprot pembangunan di Kabupaten Mesuji. Harapan kami, kalau bisa beliau (Sulpakar) bisa menjadi Bupati Mesuji," ungkapnya.
Menanggapi penamaan jalan tersebut, Sulpakar merasa sangat terharu dan menyampaikan terimakasih.
“Saya tidak pernah meminta dan tidak pernah membayangkan nama saya dijadikan nama jalan di Mesuji, mengingat waktu yang sangat singkat saya memimpin Mesuji. Tidak ada yang bisa saya lakukan hanya dengan rasa haru, syukur dan terimakasih atas pemberian nama jalan itu,” ungkapnya. (**)
Editor: Munizar
E-Mail: harianmomentum@gmail.com