DPRD Lamtim akan Evaluasi Pelaksanaan APBD Setiap Tiga Bulan

Tanggal 08 Jan 2020 - Laporan - 536 Views
Ketua DPRD Lampung Timur Ali Johan Arif

MOMENTUM, Sukadana--Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Timur akan mengevaluasi pelaksanaan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2020 setiap tiga bulan.

Ketua DPRD Lamtim Ali Johan Arif mengatakan, evaluasi tersebut diperlukan  agar pelaksanaan program kerja pembangunan lebih efekti. Tidak terlambat seperti tahun-tahun sebelumnya.

“Kita akan lakukan evaluasi setiap tiga bulan. Kita ingin pelaksanaan program pembangunan lebih efektif dari sisi waktu maupun manfaatnya," kata Ali Johan pada Harianmomentum.com, Rabu (8-1-2020).

Dia berharap,  melalui evalaluasi rutin tersebut, kejadian tidak terealisasinya kegiatan pembangunan yang bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) tidak terulang lagi.

Terpisah, Bupati Lamtim Zaiful Bokhari menyatakan,  telah menggelar rapat koordinask dengan jajaran pemkab setempat. Rakor itu membahas percepatan pelaksanaan kegiatan pembangunan yang direncanakan melalui APBD tahun 2020.

"Ya, kita mendukung rencana DPRD untuk melakukan evaluasi setiap tiga bulan. Itu bagus untuk efektifitas pelaksanaan program pembangunan," kata Zaiful. (rif)


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pemprov Lampung Silaturahmi dengan Pangdam II ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Pemerintah Provinsi Lampung menggelar ...


Transaksi e-Katalog di Lampung Tembus Rp826,7 ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Jumlah transaksi katalog elektronik (e-k ...


Penjabat Bupati Pringsewu Berkunjung ke Rumah ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Penjabat Bupati Pringsewu, Marindo Kurniaw ...


Baturaja Bangun Sejumlah Infrastruktur dengan ...

MOMENTUM, Kotabumi--Pemerintah Desa Baturaja Kecamatan Sungkai Ut ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com