PWI Tulangbawang Bahas Persiapan Hadiri HPN Banjarmasin

Tanggal 27 Jan 2020 - Laporan - 539 Views
Pengurus dan anggota PWI Tulangbawang. Foto. Ist.

MOMENTUM, Menggala--Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tulangbawang menggelar rapat untuk membahas persiapan menghadiri Hari Pers Nasional (HPN) di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, 

Agenda lain yang dibahas dalam rapat awal tahun 2020 adalah program kerja 2020 dan mengevaluasi kinerja PWI Tulangbawang selama 2019.

Rapat berlangsung di Aula Sai Bumi Nengah Nyappur PWI Tulangbawang, Senin (27-1-2020). Dihadiri Penasehat PWI Tulangbawang, Rusdi Rifaei, Laudi Effendi DJS, serta pengurus dan anggota PWI setempat.

Ketua PWI Tulangbawang Abdul Rohman memaparkan program yang telah dilaksanakan pada tahun 2019. Antara lain, memberangkatkan 50 pengurus dan anggota PWI pada acara HPN 2019 Surabaya, Jawa Timur, pelantikan pengurus Mappilu PWI setempat. 

Juga, buka puasa bersama PWI Tulangbawang sekaligus penyerahan santunan kepada anak yatim-piatu, Ngopi (ngobrol pintar) dengan pejabat daerah dan forkopimda, PWI bekurban pada Idul Adha 2019, workshop dan sosialisasi UU No. 40/1999 tentang Pers.

“Pada tahun ini, PWI Tulangbawang berkomitmen untuk menghadiri HPN Banjarmasin," kata Rahman. 

Program lainnya, ikut memeriahkan HUT Tulangbawang dengan menggelar lomba dengan melibatkan masyarakat.

“Saya mohon dukungan pengurus PWI agar seluruh program 2020 berlangsung sukses," ucapnya. (rhm).

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Ketua PKK Lampung Hadiri Puncak Peringatan Ha ...

MOMENTUM, Surakarta -- Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung, ...


Sejumlah Tokoh Nasional dan Lampung Iringi Pe ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Mendiang tokoh Nahdatul Ulama (NU) Lampu ...


Tokoh Lampung Berdatangan Takziah di Kediaman ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Masyarakat Lampung kehilangan tokoh besa ...


Besok, Mendiang KH Arief Mahya Dikebumikan di ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Pemakaman jenazah tokoh Nahdatul Ulama ( ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com