Personel Kodim Waykanan Tes Urine

Tanggal 20 Feb 2020 - Laporan - 523 Views
Tes urine personel Kodim 0427 Waykanan

MOMENTUM, Blambanganumpu--Puluhan prajurit TNI di lingkup Komando Distrik Militer (Kodim) 0427/Waykanan mengikuti tes urine. Tes urine berlangsung di aula markas kodim setempat itu, Kamis (20-2-2020).

Komandan Kodim (Dandim) 0427 Waykanan  Letkol Czi Komara mengatakan, tes urine tersebut untuk memastikan tidak ada personel TNI di lingkup kodim setempat yang terlibat penyalahgunaan narkoba.

Menurut dia, tes urine tersebut diikuti 50 personel TNI. Pelaksanaan tes dilakukan secara acak. Pada kesempatan itu, Dandim juga memberikan arahan kepada seluruh personel kodim untuk melengkapi surat-surat kendaraan bermotor.

"Prajurit TNI harus menjadi contoh taat aturan. Termasuk aturan lalu lintas. Pastikan seluruh surat-surat kendaraan lengkap," kata Dandim.

Usai tes narkoba, digelar sosialisasi antinarkoba oleh tim Badan Nasional Narkotika Kabupaten (BNNK) Kabupaten Waykanan. (**)

Laporan: Novita Sari

Editor:  Munizar 


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Curi HP, Seorang Pemuda Diringkus Polsek Pung ...

MOMENTUM, Punggur--Polsek Punggur, Polres Lampung Tengah, Polda L ...


Pesta Sabu, Tiga Pria Ini Ditangkap Polsek Te ...

MOMENTUM, TERUSANNUNYAI--Tiga orang pria inisial SLY (58), ESP (2 ...


Seribu Istri di Lampung Tengah Ajukan Percera ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Angka perceraian di Kabupaten Lampung Teng ...


Curi Perlengkapan Adat Lampung, Tiga Warga Ko ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Polisi membekuk tiga tersangka pencuri p ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com