Personel Polres Tubaba Donor Darah

Tanggal 15 Apr 2020 - Laporan - 522 Views
Kapolres Tubaba AKBP.Hadi Saepul Rahman mendonorkan darah

MOMENTUM, Panaragan--Puluhan personel Polres Tulangbawang Barat (Tubaba) ambil bagian dalam bakti sosial donor darah. Kegiatan berlangsung di markas polres setempat, Rabu (15-4-2020).

Kapolres Tubaba AKBP.Hadi Saepul Rahman mengatakan, baksos tersebut untuk membantu Palang Merah Indonesia (PMI) memenuhi stok kebutuhan darah.

"Saat ini stok kebutuhan darah di PMI semakin menipis. Sendangkan pendonor semakin berkurang akibat wabah covid-19. Karena itu, kami berupaya membantu PMI untuk membantu PMI untuk memenuhi stok kebutuhan darah," kata kapolres.

Dari hasil baksos donor darah tersebut terkumpul 30 kantong darah. "Alhamdulillah, kita berhasil menumbang 30 kantor darah dari hasil bakti sosial donor darah ini," ungkapnya.

Pada kesempatan itu, kapolres juga kembali mengingatkan seluruh elemen masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah.

Masyarakat diimbau untuk, selalu menerapkan polah hidup bersih dan sehat: rutin mencuci tangan pakai sabun, menggunakan masker, menjaga jarak, tidak menghadiri dan menyelenggarakan kegiatan yang bisa mengumpulkan orang banyak.

"Selalu terapkan pola hidup bersih dan sehat serta patuhi protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah. Mudah-mudahan tidak terjadipenularan virus corona di Kabupaten Tulangbawang Barat," harapnya. (**)

Laporan: Solihin

Editor: Munizar


Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Granat Lamteng Susun Program Kerja ...

MOMENTUM, Gunungsugih--Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Nasional Ant ...


Kampung Simpangasam Salurkan BLT DD Tahap Kee ...

MOMENTUM, Banjit--Pemerintah Kampung Simpangasam Kecamatan Banjit ...


Empat Kampung di Negeriagung Salurkan BLT DD ...

MOMENTUM, Negeriagung--Empat kampung di Kecamatan Negeriagung, Ka ...


Bengkuluraman Salurkan BLT-DD Tahap Empat ...

MOMENTUM, Gununglabuhan--Pemerintah Kampung Bengkuluraman, Kecama ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com