Wakil Ketua DPRD Minta Pemkot Prioritaskan Tenaga Medis

Tanggal 28 Apr 2020 - Laporan - 524 Views
Wakil Ketua DPRD Bandarlampung Aep Saripudin (paling kanan) saat Foundation menyerahkan APD ke Puskesmas Labuhanratu. Foto: ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Wakil Ketua DPRD Bandarlampung Aep Saripudin mendorong pemerintah kota (pemkot) agar anggaran penanganan covid 19 atau virus corona diprioritaskan pada kesehatan dan tenaga medis.

Hal itu disampaikan Aep saat mendampingi Lazdai dan Hudaya Foundation menyerahkan bantuan alat pelindung diri (APD) ke Puskesmas Labuhanratu, Selasa (28-4-2020).

“Pemkot harus serius dalam hal ini. Tenaga medis adalah garda terdepan dalam menghadapi wabah virus corona ini, karena itu sudah selayaknya anggaran yang ada prioritas untuk kesehatan dan tenaga medis,” kata Aep melalui pesan whatsapp.

Aep berharap, Pemkot memprioritaskan anggaran penanganan covid 19 untuk pengadaan sarana prasarana kesehatan, karena tujuan utama dari realokasi anggaran disaat wabah seperti ini adalah pencegahan dan memutus sebaran mata rantai Covid 19.

“Selain itu, Pemkot juga punya berkewajiban menangani masalah ekonomi bagi masyarakat  terdampak virus corona dengan pemberian sembako, mengingat pandemi inj belum pada puncaknya di Bandarlampung,” jelas Aep.

Politisi PKS itu juga tak lupa mengapresiasi kerja tenaga medis sebagai garda terdepan dalam menangani wabah virus corona.

Aep berharap pihak Puskesmas sebagai institusi kesehatan terdekat di masyarakat lebih mengoptimalkan peran pencegahan dan pemantauan dalam mengantisipasi sebaran virus corona.(ril)

Editor: Agung Chandra W

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Besok, Arinal Daftar Penjaringan Cagub di PAN ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Petahana Gubernur Lampung Arinal Djunaid ...


Maung dan Raung, KPU Lampung Kenalkan Maskot ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lam ...


KPU Lampung Resmi Luncurkan Pilkada 2024, Mas ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lam ...


Peluang Hanan-Umar di Pilgub 2024, Umar Ahmad ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Umar Ahmad, politisi yang juga ketua Bap ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com