Masuk Bandarlampung, Kendaraan Bukan Plat "BE" Siap-siap Putar Balik

Tanggal 04 Mei 2020 - Laporan - 4102 Views
Kepala Dinas Perhubungan Ahmad Husna.

MOMENTUM, Bandarlampung--Kendaraan dengan nomor polisi dari luar Provinsi Lampung (BE) yang hendak masuk ke Bandarlampung siap-siap putar balik.

Kebijakan tersebut diterapkan untuk memutus mata rantai penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dari daerah terjangkit. Terlebih, saat ini Bandarlampung masuk kategori zona merah.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandarlampung Ahmad Husna saat diwawancarai di halaman parkir Pasar Panjang, Senin (4-5-2020).

Husna mengatakan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung akan memeriksaan setiap kendaraan dengan plat nomor dari luar Provinsi Lampung di enam posko perbatasan.

"Saat ini, kami sudah mulai menghentikan kendaraan yang berplat luar Lampung. Kemudian melakukan pemeriksaan kartu tanda penduduk (KTP)," kata Husna.

Dia menegaskan bagi kendaraan dari luar provinsi dan pengendaranya tidak memiliki KTP Bandarlampung maka disuruh putar balik dan dilarang masuk.

Dia menjelaskan, bagi pengendara yang memiliki KTP Bandarlampung, diperbolehkan masuk. Walaupun kendaraan yang digunakan bukan plat Lampung.

"Contohnya, ada mobil berplat Jakarta. Tetapi, pengendaranya warga Bandarlampung, maka mobilnya kami pasangkan tanda khusus berupa stiker Covid-19. Jadi, pengendara tersebut memiliki akses ke luar masuk kota setempat," jelasnya.

Dia menerangkan langkah tersebut diterapkan sejak Jumat (1-5) yang dilakukan oleh personel gabungan: TNI-Polri, Badan Polisi Pamong Praja (Banpol PP) serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bandarlampung.

"Jadi, semoga langkah ini menjadi efektif guna mencegah penyebaran Covid-19, mudah-mudahan pandemi ini segera berlalu," harapnya.

Laporan: Vino Anggi Wijaya

Editor: Agung DW

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pemprov Lampung Silaturahmi dengan Pangdam II ...

MOMENTUM, Bandarlampung -- Pemerintah Provinsi Lampung menggelar ...


Transaksi e-Katalog di Lampung Tembus Rp826,7 ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Jumlah transaksi katalog elektronik (e-k ...


Penjabat Bupati Pringsewu Berkunjung ke Rumah ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Penjabat Bupati Pringsewu, Marindo Kurniaw ...


Baturaja Bangun Sejumlah Infrastruktur dengan ...

MOMENTUM, Kotabumi--Pemerintah Desa Baturaja Kecamatan Sungkai Ut ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com