Bupati Launching Tiga Program DPKP Lampura

Tanggal 04 Agu 2017 - Laporan - 963 Views
Bupati Lampura Agung Ilmu Mangkunegara melakukan penyerahan secara simbolis program BSPS kepada masyarakat penerima bantuan. Foto: Yansen

Harianmomentum--Bupati Lampung Utara (Lampura) Agung Ilmu Mangkunegara melaunching tiga program Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (DPKP).

Ketiga program yakni Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS), Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (PAMSIMAS) dan Infrastruktur Berbasis Masyarakat Tanpa Kumuh (KOTAKU).

Bupati mengatakan bahwa program-program tersebut untuk meningkatkan kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat. Dan ini sebagai bukti bahwa pemimpin benar-benar bekerja dan mengabdikan diri hanya untuk rakyat.

Lanjut bupati, pemerintah akan mengusulkan 17 ribu rumah tidak layak huni untuk dibedah melalui program BSPS. "Terserah mau dananya dari mana, baik itu APBD kabupaten, APBD provinsi maupun APBN yang penting rakyat merasakan manfaatnya," ujarnya pada acara di aula Islamic Centre Kotabumi itu, Kamis (3/8).

Kepala DPKP, Zulkifli Mihsan dalam laporannya menerangkan dana yang digelontorkan untuk program BSPS berasal dari DAK sebesar Rp 6,5 miliar lebih. Sedangkan PAMSIMAS disediakan dana baik itu dari APBD maupun APBN mencapai Rp 3,67 miliar. Program KOTAKU juga digelontorkan dana sebesar Rp 1 miliar lebih yang juga bersumber dari APBD dan APBN.

"Untuk BSPS dari 437 rumah baru kita laksanakan 113 rumah  karena semuanya bertahap. Untuk PAMSIMAS kita lakukan di 15 titik  yang tersebar di desa dalam 12 kecamatan yang masing-masing titiknya kita beri Rp 245 juta. Sedangkan program KOTAKU kita tempatkan di tiga kelurahan yang ada di kecamatan Kota seperti Kelurahan Kotabumi Pasar, Kotabumi Tengah dan Sindangsari," paparnya.

Acara itu juga diisi dengan penyerahan secara simbolis program BSPS kepada masyarakat penerima bantuan. Diketahui besaran bantuan untuk program BSPS itu sebesar Rp 15 juta berupa material. Turut hadir pada kesempatan itu jajaran pejabat di lingkup pemerintahan ini. (ysn)

 

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Ainun Sampaikan Terimakasih, PWI Lampura Beri ...

MOMENTUM, Kotabumi--Ainun Zulfa Fadhilah berhasil meraih juara Ka ...


Pemdes Kota Negara Ilir Komitmen Bangun Desa ...

MOMENTUM, Kotabumi--Pemerintah Desa (Pemdes) Kota Negara ilir Kec ...


May Day di Lampung, Serikat Buruh Solid Tuntu ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Demonstrasi masih menjadi peringatan rut ...


Rapat Paripurna Istimewa HUT ke 25 Kabupaten ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Memaksimalkan capaian program pembangun ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com