Tedi Kurniawan: Saya Berniat Maju Pemilihan Ketua DPW PAN Lampung

Tanggal 10 Jun 2020 - Laporan - 962 Views
Ketua DPD PAN Kabupaten Tanggamus, Tedi Kurniawan. Foto: ist

MOMENTUM, Tanggamus--Pasca berakhirnya masa jabatan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Lampung, banyak kader yang menyatakan siap maju sebagai calon ketua PAN provinsi setempat periode 2020-2025.

Salah satunya Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kabupaten Tanggamus, Tedi Kurniawan.

Tedi Kurniawan menegaskan, sebagai kader PAN dia siap maju dalam bursa pemilihan Ketua DPW yang akan digelar pada Musyawarah Wilayah (Muswil) yang di tenggat terlaksana pada Juli 2020.

Baca juga: Pemilihan Ketua PAN Lampung Ditenggat Juli

"Saya berniat maju dalam pemilihan ketua DPW PAN Lampung. Sebagai kader partai, kita juga punya keinginan untuk membesarkan partai, dan saya ingin berbuat lebih banyak lagi untuk partai," ungkapnya, Rabu (10-6-2020).

Menurut Wakil Ketua II di DPRD Kabupaten Tanggamus itu, berjuang menjadi ketua partai di tingkat provinsi merupakan salah satu ikhtiarnya untuk membesarkan PAN di provinsi setempat.

Sebab, Tedi punya keinginan besar untuk mewujudkan kader-kader yang berkualitas dan berdaya saing demi mewujudkan PAN semakin berjaya di tanah dengan julukan Sang Bumi Ruwa Jurai.

Baca juga: Deklarator PAN Lampung Siap Maju Muswil, ini Gagasannya

Untuk itu dia berharap, pertarungan dalam pemilihan untuk menjadi ketua DPW PAN Lampung dapat berjalan dengan aman dan transparan.

“Juga adil dalam berkompetisi. Sehingga dapat menghasilkan pemimpin yang jujur, amanah dan bertanggung jawab serta memiliki loyalitas tinggi terhadap PAN,” harapnya.

Dengan begitu, sambung Tedi, mendatang PAN dapat lebih berkontribusi dalam pembangunan dan kesejehteraan masyarakat Lampung.

"Saya siap untuk memegang tampuk Kepemimpinan DPW PAN Provinsi Lampung. PAN sudah menjadi pilihan saya sejak dahulu. Ayo kita bersama-sama untuk membesarkan PAN. Saya mohon doa serta dukungan dari semuanya," ungkapnya.(**)

Laporan: Galih
Editor: Agung Chandra

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


PENGUMUMAN PENDAFTARAN PESERTA CALON ANGGOTA ...

PENGUMUMANPENDAFTARAN PESERTA CALON ANGGOTA PANWASLU KECAMATANDAL ...


RMD: Lampung Maju dan Lebih Baik Bersama Geri ...

MOMENTUM, Bandar Lampung--Partai Gerindra secara resmi dinyatakan ...


Konser Musik Hanan dan Ririn di Lapangan Amba ...

MOMENTUM, Pringsewu -- Ribuan warga memadati lapangan Pekon Ambar ...


KPU Lampura Tetapkan 45 Caleg Terpilih Pemilu ...

MOMENTUM, Kotabumi -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampu ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com