Andika: Gerindra Dukung Calon Walikota yang Loyal

Tanggal 04 Agu 2020 - Laporan - 1609 Views
Ketua DPC Gerindra Bandarlampung Andika Wibawa. Foto: ist

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Bandarlampung Andika Wibawa memastikan, partai besutan Prabowo Subianto mengusung bakal calon walikota yang punya loyalitas terhadap partai.

“Kami dari DPC telah mengirimkan tiga nama bakal calon walikota ke DPP: Yusuf Kohar, Eva Dwiana, Rycko Menoza,” kata Andika kepada harianmomentum.com, Selasa (4-8-2020).

Menurut Andika, DPP akan memberikan rekomendai kepada bakal calon terbaik. “Mau kami, adalah mereka yang punya loyalitas terhadap semua partai pengusungnya. Jadi bisa bekerja sama dengan parpol, dia juga bisa mengayomi partai, membina kedepannya,” ungkapnya.

Baca juga: Rekomendasi Gerindra Untuk Eva Membingungkan

Tak kalah penting, tambah dia, bakal calon terbaik adalah mereka yang punya visi-misi membangun kota kea rah lebih baik lagi di masa mendatang.

“Saya lihat semuanya (tiga bakal calon) punya visi-misi yang baik semua. Tapi nanti tinggal kita lihat, apakah benar seperti itu atau hanya keleng-kaleng, sekedarnya saja,” jelasnya.

Andika pun tak mau menyebut, mana bakal calon terbaik di antara ketiganya. “Semuanya punya kekurangan dan kelebihan masing-masing,” ujarnya.

Menurut Andika, rekomendasi akan turun di akhir Agustus. Tetapnya pasca Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang diagendakan secara virtual pada 8 Agustus 2020.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra Widi

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pinang Tiga Parpol, Wahdi Komitmen Perjuangka ...

MOMENTUM, Metro--Setelah Partai Nasdem, Wahdi Siradjuddin kembali ...


Maju Pilkada, Mirza Punya Tiga Sponsor ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Bakal calon gubernur Lampung Rahmat Mirz ...


Diiringi Pasukan Hitam dan Putih, Yanuar Iraw ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Politisi PDI Perjuangan Lampung Yanuar I ...


Rahmat Bagja Resmikan Kantor Bawaslu Bandarla ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Baw ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com