KPU Lampung Bahas Keperluan Logistik Pilkada Serentak

Tanggal 12 Agu 2020 - Laporan - 801 Views
Ketua KPU Provinsi Lampung, Erwan Bustami. Foto. Opie.

MOMENTUM, Metro--Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Lampung mulai menyiapkan logistik keperluan penyelenggaraan pemilihan kepala daerah serentak di delapan kabupaten/kota.

Keperluan logistik tersebut dibahas KPU Lampung bersama KPU kabupaten/kota dalam rapat yang berlangsung di Kota Metro, Selasa (11-8-2020) malam.

Ketua KPU Provinsi Lampung, Erwan Bustami mengatakan pembahasan untuk pengadaan peralatan pendukung pilkada mendatang dipersiapkan jauh-jauh hari sebelum penetapan calon pada September 2020.

"Kebutuhan logistik pemilukada melalui E-katalog yang dilakukan KPU RI. KPBJ bersama dengan LKP-RI. Ada beberapa item penting seperti pengadaan bilik suara kotak suara, tinta, dan kabel sesuai jumlah TPS," kata dia pada Harianmomentum.com.

Dijelaskannya, pada September nanti setelah penetapan calon akan ada persiapan seperti formulir dan  11 item yang akan dipersiapkan KPU-RI.

"Nanti juga ada pengadaan logistik yang diadakan setelah penetapan calon seperti alat peraga kampanye dan bahan kampanye pasangan calon melalui kenseledasi KPBJ dan KPU-RI dan provinsi dan akan diadakan oleh kabupaten kota yang menyelenggarakan pemilukada," jelasnya.

Dia berharap, keperluan logistik keperluan pilkada serentak pada 9 Desember mendatang tepat waktu. Sehingga pilkada berjalan lancar sesuai target waktu yang telah ditentukan.

"Kami berharap pengadaan ini tepat waktu, tepat jumlah, kualitas dan kuantitasnya. Sehingga tidak ada kendala dalam pilkada mendatang," harapnya. (**)

Laporan: Adipati Opie

Editor: M Furqon.

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Mantan Kadis Kesehatan Reihana, Ramaikan Pilw ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Mantan Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) ...


Musa Ahmad Tanggapi Sinyal untuk Menggaet Kad ...

MOMENTUM, Gunungsugih -- Musa Ahmad menanggapi sinyal untuk mengg ...


Pilkada Tulangbawang, Winarti Tunggu Arahan P ...

MOMENTUM, Menggala--Mantan Bupati Tulangbawang, Winarti kembali m ...


Soal Caleg Terpilih Maju Pilkada, DPRD Lampun ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Ketua Komisi I DPRD Provinsi Lampung, Bu ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com