Tingkatkan Wawasan dan Skill Pengrajin Tanggamus

Tanggal 21 Agu 2017 - Laporan - 1011 Views
Wakil Bupati Tanggamus Samsul Hadi melihat hasil kerajinan. Foto: Zal

Harianmomentum--Wakil Bupati Tanggamus Samsul Hadi membuka Ekspose dan diskusi produk unggulan Tahun 2017 di Aula Serumpun Padi, Pekon Kutadalom Kecamatan Gisting, Senin (21/8).

 

"Perlu diberikan pembekalan dan wawasan untuk menambah skil pengrajin, agar handycraft atau kerajinan khas Tanggamus ini kedepan lebih baik lagi dan tentu nanti harapan kita dapat menopang pariwisata juga akan menambah pendapatan bagi masyarakat," kata wabup. 

 

Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) M. Gilas kurniawan, menjelaskan tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan kecintaan terhadap kerajinan khas Tanggamus.

 

“Juga tereksposnya potensi SDM dan potensi ekonomi kreatif di bidang inovasi handycraft di Tanggamus dan meningkatnya minat serta etos para pengrajin serta pelaku usahanya untuk lebih meningkatkan keahlian atau skillnya," jelas Gilas.

 

Peserta ekspose dan diskusi teridiri dari para pengrajin, kelompok sadar wisata dan pelaku home industry di Tanggamus yang berjumlah 30 orang. 

 

Turut hadir Kepala Balitbang Provinsi Lampung Mulyadi irsan, Asisten II bidang perekonomian dan Pembangunan Karjiono, Camat Gisting, Kepala pekon Se-Kecamatan Gisting dan para pengrajin di Tanggamus. (zal) 


 

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Ainun Sampaikan Terimakasih, PWI Lampura Beri ...

MOMENTUM, Kotabumi--Ainun Zulfa Fadhilah berhasil meraih juara Ka ...


Pemdes Kota Negara Ilir Komitmen Bangun Desa ...

MOMENTUM, Kotabumi--Pemerintah Desa (Pemdes) Kota Negara ilir Kec ...


May Day di Lampung, Serikat Buruh Solid Tuntu ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Demonstrasi masih menjadi peringatan rut ...


Rapat Paripurna Istimewa HUT ke 25 Kabupaten ...

MOMENTUM, Blambanganumpu--Memaksimalkan capaian program pembangun ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com