Tiyuh Mekarsari Jaya akan Bangun Pasar Ternak

Tanggal 09 Okt 2020 - Laporan - 705 Views
Calon lokasi pasar ternak dan pasar tradisional di Tiyuh/Desa Mekarsari Jaya, Kecamatan Lambukibang.

MOMENTUM, Lambukibang--Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) mendukung penuh rencana masyarakat membangun pasar ternak dan pasar tradisional di Tiyuh/Desa Mekarsari Jaya, Kecamatan Lambukibang.

Dukungan tersebut disampaikan Camat Lambukibang Haderiyansyah di sela gotong royong bersama masyarakat membersihkan lahan calon lokasi pasar ternak tersebut, Jumat (9-10-2020).

"Pemkab mendukung penuh rencana pembangunan pasar ternak ini. Insyaallah, akhir tahun ini pembangunanya mulai berjalan," kata Haderiyansyah.

Made Suryaman Kepala Tiyuh Mekarsari Jaya mengatakan, pasar ternak sekaligus pasar tradisional itu rencananya akan dibangun di atas lahan seluas lima ribu meter persegi. Pembangunan pasar tersebut akan dibiayai melalui program Dana Desa Tiyuh Mekarsari Jaya.

"Kami optimis pembangunan pasar ini bisa segera terwujud. Apa lagi didukunga oleh Pemkab Tulangbawang Barat," harapnya. (**)

Laporan: Solihin

Editor: Munizar

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Pekon Waluyojati Gelar Pelatihan Konten Kreat ...

MOMENTUM, Pringsewu--Pemerintah Pekon Waluyojati, Kecamatan Pring ...


BWI Tulangbawang Punya Ketua Baru ...

MOMENTUM, Menggala--Pengurus perwakilan Badan Wakaf Indonesia (BW ...


Puluhan JULEHA Metro Dilatih Penyembelihan AS ...

MOMENTUM, Metro--Puluhan  Juru Sembelih Halal (JULEHA) Kota Metr ...


Muhammadiyah Lamteng Bahas Program Kerja ...

MOMENTUM, Terbanggibesar--Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Pimpin ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com