Ini yang Disampaikan Yusuf Kohar di Debat Kandidat Perdana

Tanggal 13 Okt 2020 - Laporan - 725 Views
Calon Walikota Bandarlampung M Yusuf Kohar.//dok

MOMENTUM, Bandarlampung--Calon Walikota nomor urut 02, M Yusuf Kohar akan memaparkan visi Bandarlampung Makmur, Unggul dan Berkeadilan pada debat kandidat yang akan digelar di Sheraton Hotel pada Rabu malam (14-10-2020).

Yusuf menjelaskan, makmur adalah adalah suatu kondisi terwujudnya Bandarlampung sebagai kota perdagangan dan jasa yang mandiri, berdaya saing dengan kehandalan infrastruktur menuju kota cerdas (smart city) berbasis ITE dan berwawasan lingkungan.

Sedangkan unggul adalah suatu kondisi terwujudnya Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas, religius, berbudaya, sehat jasmani dan ruhani.

“Kalau sudah sehat akan bisa berpartisipasi aktif dalam pembangunan serta siap menghadapi revolusi industry 4.0,” jelas Yusuf, Selasa (13-10-2020).

Selanjutnya berkeadilan. Adalah suatu kondisi terpenuhinya kebutuhan dasar masyarakat secara merata dan proporsional dengan menumbuhkan keberdayaan sosial, memfasilitasi dan melindungi pelaku-pelaku ekonomi idustri kreatif atau stard up.

“Untuk mewujudkan visi tersebut, kami pun telah menyiapkan lima misi utama,” ujarnya.

Kelima misi itu, pertama membangun kemandirian ekonomi daerah dan masyarakat, ditandai dengan peningkatan PAD, tumbuhnya sektoril, berkurangnya angka pengangguran serta berkembangnya ekonomi kreatif, pariwisata, seni dan budaya, stard up dan UMKM.

“Kedua mewujudkan infrastruktur kota yang handal serta meningkatkan sarana dan prasarana dasar di tingkat lingkungan, RT/RW yang nyaman dan aman serta ramah lingkungan,” sebutnya.

Misi ketiga mewujudkan SDM yang hebat, berdaya saing, sehat jasmani dan ruhani, berkarakter dan menjunjung tinggi nilai-nilai agama serta budaya.

“Keempat mewujudkan kehidupan sosial masyarakat yang harmonis dan berimbang antara tiga pilar utama pembagnunan, yaitu masyarakat, pemerintah kota, dan swasta,” terangnya.

Terakhir mewujudkan tata kelola pemerintahan yang demokratis, transparan, akuntabel, berbasis elektronik dan bebas korupsi.

“Agar bebas korupsi, caranya dengan memberikan ruang yang luas bagi partisipasi masyarkat dalam proses perumusan hingga evaluasi kebijakan,” jelasnya.(**)

Laporan/Editor: Agung Chandra W

Editor: Harian Momentum


Comment

Berita Terkait


Tiga Bacagub Tidak Kembalikan Berkas Pendafta ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Hingga menit akhir, tiga bakal calon Gub ...


Bacalon Bupati Mesujii Dilantik Sebagai Ketua ...

MOMENTUM, Tanjungraya--Ketua DPRD Kabupaten Mesuji Elfianah dilan ...


Pilakda Pringsewu, Pujakesuma Dukung Fauzi ...

MOMENTUM, Pringsewu--Paguyuban Keluarga Besar Pujakesuma Lampung ...


Fit Proper Test di PDIP, Arinal Tegas Lanjutk ...

MOMENTUM, Bandarlampung--Mengembalikan berkas pendaftaran bakal c ...


E-Mail: harianmomentum@gmail.com